Jelang Kejuaran Nasional Sepakbola Berjalan (Walking Football) di Bandung, Persejasi Kaltim Giatkan Latihan

0
885

Foto, Tim Persijasi Kaltim, (berdiri) Eddy.S, Edy Ayub, Bataruddin, Husen Elkadir, Robert, Sukisno, Riswan. (Jongkok) Maulana, Najamudin Aspiran, HM Taher, Samuel Lerus, Andi Alfian dan Arifin Taledeng.

Balikpapan, Penasatu.com – Pengurus Perkumpulan Sepak Bola Berjalan Seluruh Indonesia (Persejasi) Kalimantan Timur (Kaltim) terus giat melakukan latihan baik fisik maupun tehnik dan kekompakan tim guna mempersiapkan diri menghadapi Kejuaraan Sepak Bola Berjalan ( Walking Football) U50 Tingkat Nasional yang akan digelar pada  3-4 Juli 2023 di Bandung Jawa Barat.

Seperti dijelaskan Manager Tim Persejasi Kaltim Sukisno. Dirinya mengatakan, kegiatan latihan yang di gelar pada Selasa dan Kamis di setiap minggu nya di Lapangan Mini Soccer Rumah Kayu Kampung Timur ini merupakan persiapan untuk mengikuti Kejuaraan Sepak bola berjalan tingkat nasional Tahun 2023 yang digelar pada 3-4 Juli mendatang.

“Sementara untuk home base tim Persejasi Kaltim disepakati menggunakan Lapangan Mini Soccer Rumah Kayu ini,” ujar Sukisno yang juga Ketua APSSI kota Balikpapan, Kamis (8/6/2023) sore usai latihan.

Lanjutnya, Tim Persejasi Kaltim sendiri diisi oleh mantan punggawa Persiba Balikpapan era Tahun 80 an yang tergabung di Balikpapan All Star (BAS) seperti Husen Elkadir, Riswan, Andi Alfian, Samuel Lerus, Arifin Taledeng, Najamuddin Aspiran, Darul Asmawan, Bedul Rahim dan pemain pemain lainnya diluar Persiba.

Lanjut Kisno, untuk melatih stamina tentunya teman teman sudah paham apa yang harus mereka lakukan. Namun untuk tehnik, karena ini merupakan olah raga yang termasuk baru dan belum begitu populer maka diperlukan latihan tehnik baik cara dan aturan bermain serta untuk kekompakan tim.

“Jadi, karena semua teman teman di tim ini adalah mantan pemain bola profesional tentu tak begitu sulit untuk memahami. Pasalnya mereka semua sudah pasih bagaimana cara bermain, mungkin tinggal hanya sedikit melatih tentang aturan cara mainnya saja,” terangnya.

Dirinya juga menghimbau kepada para mantan pemain bola ataupun insan bola di Kaltim, khususnya Balikpapan yang sudah berusia di atas 50 tahun, untuk bergabung di sepak bola berjalan. “Ayo kumpul bersama kami di lapangan Mini Soccer Rumah Kayu untuk bermain bola berjalan. Karena ini adalah olahraga fun dan sangat minim kontak fisik sehingga sangat jauh dari cedera,” bener Kisno.

Sementara Ketua Persejasi Kaltim, H.Muhammad Taher menambahkan, kegiatan ini merupakan persiapan untuk mengikuti Kejuaraan Nasional Sepak bola berjalan yang digelar Persejasi Pusat di kota Bandung Jawa Barat pada 3-4 Juli 2023 mendatang.

Dijelaskannya, ini merupakan Kejuaraan Nasional yang dikuti beberapa daerah. Dimana dikatahui sudah ada terbentuk 18 kepengurusan Persejasi di daerah dari 34 provinsi yang ada. Dan untuk Persejasi Kaltim sendiri persiapannya sudah matang. Mudah mudahan tak ada kendala berarti sampai hari keberangkatan dan saat mengikuti kejuaraan di Bandung.

“Saat ini pengurus Persejasi Kaltim tinggal fokus memantapkan kekompakan Tim dan keberangkatan para pemain, sehingga nanti sudah tidak ada kendala saat mengikuti kejuaraan di Bandung,” jelas Ketua Persejasi Kaltim yang tak lain adalah pemilik Lapangan Mini Soccer Rumah Kayu.

Untuk diketahui, Sepak bola berjalan ini bukan merupakan olah raga prestasi dan Persejasi sendiri telah tergabung dalam Komite Olahraga Rekreasi Masyarakat Indonesia (Kormi). Sementara untuk tingkat internasional berada di bawah Federation of International Walking Football Associations (FIWFA) yang berpusat di Inggris.(eds)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here