Jalin Silaturahmi, Najib Hadiri Rakor RT Muara Rapak

0
192

Foto, Istimewa.

Balikpapan, Penasatu.com – Anggota Komisi I DPRD Kota Balikpapan Muhammad Najib menghadiri kegiatan Rapat koordinasi (Rakor) RT di Kelurahan Muara Rapak, Balikpapan Utara, Selasa (18/7/2023).

Turunnya langsung ke lingkungan masyarakat ini, selain untuk menjalin silaturahmi ke mitra Komisi I, juga untuk mengetahui apa saja yang masih dikeluhkan warga khususnya di kelurahan Muara Rapak.

“Keluhan ketua RT rata-rata masalah SMP Negeri, karena di rapak sendiri ada 7 SD tetapi selanjutnya tidak ada pilihan untuk SMPN, justru banyak ke swasta meski nilainya cukup bagus,” ucap Najib saat ditemui awak media usai rapat di kelurahan.

Dikatakan, sampai saat ini belum ada lahan pemerintah yang tersedia untuk sekolah, melainkan hanya lahan milik pertamina, sehingga ia minta agar pihak pemerintah bisa berkoordinasi dengan pertamina agar lahan miliknya dapat digunakan ataupun seperti apa.

“Jadi ini masih penjajakan mencari aset pemkot, karena jelas pemerintah kota lebih condong itu dibandingkan pembebasan lahan. Kalaupun tidak memungkinkan ya beli punya masyarakat,” jelasnya.

Lebih jauh, Lurah Muara Rapak Bima Wibisono menambahkan, bahwa ada beberapa masalah yang disampaikan ketua RT, mulai dari sekolah, pertanyaan soal program PTKL dan pendaftaran IMTN di wilayah Muara Rapak.

“Untuk masalah sekolah tingkat kelulusan SD di rapak ada sekitar 800 siswa, nah ini mau kemana, sementara untuk zonasi SMPN terdekat, Rapak tidak masuk,” tambahnya.

Dirinya berharap mudah-mudahan di Muara Rapak bisa dapat kouta khusus di SMPN 3 Balikpapan Utara, paling tidak ada satu kelas diberikan bagi warga muara rapak. Syukur-syukur seluruh RT masuk zonasi.

“Kami juga usulkan pembangunan SMP di wilayah rapak,” lanjutnya. (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here