Dr.Amiziduhu : Ini Cara Tingkatkan Ekonomi di Masa Pandemi

0
656

Penasatu.com,Nias Utara – Banyak cara yang bisa dilakukan saat libur dimasa pandemi covid-19 saat ini. Seperti yang dilakukan Dr.Amiziduhu Mendefa SH.MH.

Selain berprofesi sebagai pengacara dan Dosen di beberapa Universitas, pria satu ini juga punya rasa sosial dan pehatian pada perekonomian masyarakat dimasa pandemi.

Salah satunya dengan berbagi ilmu kepada masyarakat, yaitu melakukan pelatihan cara membuat keripik pisang secara gratis.

Kegiatan pelatihan cara membuat keripik pisang digelar bagi masyarakat di Gereja GTDI Fila Delfila, Desa Sisarahili, Kecamatan Sawo, Kabupaten Nias Utara, Provinsi Sumatra Utara, Sabtu (26/12/2020).

Adapun bahan bahan tersebut adalah hasil dari pertanian masyarakat juga, tanpa mengeluarkan biaya yang besar. Dan resepnya langsung diracik sendiri,tanpa ada bahan pengawet,gula dan pewarna lainnya, ujar Amiziduhu Mendefa.

“Tujuannya adalah agar hidup kita ini mempunyai kontribusi kepada kehidupan orang lain, apalagi dalam situasi dan kondisi ekonomi masyarakat yg semakin menurun akibat dari Covid 19, sehingga merasa terpanggil untuk memberikan pengetahuan kepada masyarakat agar ada peningkatan ekonomi keluarga, imbuhnya.

Sekalipun saya jauh jauh dari Padang namun untuk melayani masyarakat kita siap memberitahukan cara membuka lapangan pekerjaan berdasarkan Firman Tuhan yang tertulis dalam injil Yakobus 4:17, yang bunyi nya disana dikatakan,

“Jadi jika seorang tahu ia berbuat baik,tetapi ia tidak melakukannya, ia berdosa” jelas Amiziduhu.

Dalam kegiatan tersebut,terlihat beberapa hamba Tuhan datang dan beberapa ibu-ibu rumah tangga dan pemuda. (Asal laoli)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here