Paser Kembali Raih Adipura untuk Kali Kedua, Piala Diserahkan kepada Bupati Fahmi Fadli

0
84

Foto: Bupati Paser, dr.Fahmi Fadli saat menerima Piala Adipura dari Kepala Dinas Lingkungan Hidup Paser ,Ahmad Safari.(ist)

Tana Paser, Penasatu.com – Kabupaten Paser menerima untuk kedua kalinya secara berturut turut Piala Adipura dari Kementerian Lingkungan Hidup Republik Indonesia. Dimana Piala diserahkan langsung kepada Bupati Paser, dr.Fahmi Fadli oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup kabupaten Paser, Ahmad Safari di Rumah jantan Bupati Paser, Rabu 13 Maret 2024 lalu.

Seperti diketahui, kabupaten Paser telah menerima Piala Adipura pertama pada Tahun 2022 dan saat ini adalah piala Adipura Tahun 2023 merupakan yang kedua.

Sementara penilaian Adipura 2023 dilakukan oleh Tim Kementrian Lingkungan Hidup dan Tim Pendampingan Dinas Lingkungan Hidup Provinsi Kalimantan Timur, berdasarkan kriteria yang telah ditetapkan dalam Peraturan Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan nomor P 76 Tahun 2019 tentang Adipura.

Kriteria penilaian tersebut mencakup berbagai aspek seperti pengelolaan sampah dan ruang terbuka hijau di berbagai lokasi seperti perumahan, jalan, pasar, sekolah, dan lainnya. Setiap aspek memiliki bobot penilaian tersendiri sesuai dengan peraturan yang berlaku.

Dalam kesempatan tersebut, Bupati Fahmi Fadli menyatakan rasa bangganya atas prestasi yang diraih Kabupaten Paser dalam meraih Piala Adipura untuk kedua kalinya berturut-turut. Ia juga mengucapkan terima kasih kepada petugas kebersihan dan masyarakat Paser yang telah berperan aktif dalam menjaga kebersihan di kabupaten tersebut.

Turut hadir dalam acara tersebut adalah Kabag Sumber Daya Alam Setda Kabupaten Paser, Amri Yuliardi, dan Kabid pada Dinas Lingkungan Hidup, Saharuddin. Dengan raihan prestasi ini, diharapkan semangat untuk menjaga kebersihan dan lingkungan hidup di Kabupaten Paser akan terus meningkat.(*/humas paserkab.go.id)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here