Gila! Bulan Puasa Dua Orang Ini Nekat Bobol Kotak Wakaf Surau, Satu Pelaku Berhasil Diamankan Polsek Tembilahan Hulu

0
574

foto, Surau Nurul Hidayah, Tembilahan Ilir, kabupaten Indragiri Hilir Provinsi Riau.(istimewa)

Tembilahan Ulu, penasatu.com – Bulan Ramadhan adalah bulan penuh ampunan dimana kita diwajibkan berbuat kebajikan. Tetapi apa yang dilakukan dua anak manusia ini justru malah sebaliknya Bukannya bersedekah malah mereka nekat mencuri (membobol) kotak wakaf yang ada di Surau Nurul Hidayah, Jalan Harapan, RT 02 RW 016, kelurahan Tembilahan Hulu, kabupaten Indragiri Hilir (Inhil) Provinsi Riau, Rabu (1/4/2022) pagi sekira pukul 10.00 WiB dan berujung berurusan dengan Kepolisian.

Kejadian ini dibenarkan Kapolsek Tembilahan Hulu, Iptu Ricky Marzuki, ya benar ada kejadian pembobolan kotak wakaf di surau Nurul Hidayah, di Jalan Harapan RT 002 RW 016 kelurahan Tembilahan Hulu. ” Ya benar, dan salah satu pelakunya sudah kami amankan, dan masih di bawah umur,” ujar Kapolsek.

Sementara untuk jumlah kerugian belum diketahui, karena uang hasil jarahan dibawa kabur salah satu pelaku yang masih dalam pengejaran, ungkap Kapolsek.

Kejadian awal, diceritakan Fadilah, Ketua 02 RW 016 yang rumahnya bersebelahan dengan surau, karena merasa curiga dengan perilaku kedua bocah yang mondar mandir di sekitar surau. Saat ditanya, kedua bocah ini mengaku hendak buang air kecil.

“Mau apa kalian,” ujar Fadilah yang dijawab ingin buang air kecil. Namun setelah buang air kecil keduanya masih saja mondar mandir.

Lanjut Ketua RT 02 ini, karena masih saja belum pergi, lantas saya mendekati mereka, ternyata salah satunya sudah masuk dalam surau. Tak lama keluar surau langsung hendak kabur.

Karena curiga, saya langsung masuk ke dalam surau dan benar, kotak wakaf sudah berhamburan karena kacanya di pecah dan isi nya dibawa kabur dan spontan dirinya berteriak maling, bebernya.

Mendengar teriakan maling, keduanya langsung kabur dengan sepeda motornya ke arah kebun. Namun naas, saat beberapa saat sepeda motor pelaku mogok akibat kehabisan bensin, karena takut dengan warga yang mengejarnya sehingga kedua pelaku lari meninggalkan motornya dan masuk ke semak semak. Dan pada siang hari akhirnya satu pelaku berhasil ditangkap setelah keluar dari semak karena karena mungkin dianggap aman dan ingin pulang ke rumahnya.

“Dan kemudian pelaku dan sepeda motor langsung kami serahkan ke Polsek Tembilahan Hulu,” tutupnya

sumber: Humas Polda Riau.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here