Gelar Reses Kedua, Parlin Sambut Baik Usulan PPDB Of line atau Tambahan Kuota Gakin

0
547

Penasatu.com, Balikpapan – Reses masa sidang ke II tahun 2020 anggota DPRD kota Balikpapan kembali digelar dalam suasana bulan Suci Ramadhan dan ditengah wabah pandemi Corona virus desease 2019 (covid-19) yang masih menjadi ancaman masyarakat Balikpapan.

Seperti yang digelar Parlindungan Sihotang SE anggota komisi IV  DPRD Balikpapan dari Partai Nasdem di kediaman pribadinya, Perum bds2 blok. V .RT 34, Kelurahan Sungainangka Balikpapan Selatan, Senin (18/5/20).

Dalam keadaan pandemi Corona bukan berarti pelaksanaan resap aspirasi ( reses ) masyarakat harus ditiadakan, namun para peserta yang kita menimalkan sehingga tetap menjaga Fhysical Distancing, ujar Parlindungan.

Dengan hanya mengundang para Ketua RT, dirinya menyebarkan angket guna menampung  aspirasi masyarakat yang ada di lingkungan RT di Kelurahan Sungainangka.

Reses kali ini dihadiri 9 Ketua RT mewakili Kelurahan Sungainangka, diantaranya Abu Rt 02, Rosita Rt 03, Azhar Rt 25,  Sair Rt 32, Sutrisno Rt 33, Koko Rt 34, Yusran RT 35, Eddy RT 36 dan Sudarna Ketua RT 37.

Anggota DPRD Dapil Selatan ini menyampaikan, dalam reses keduanya ini, sebagian besar warga mengajukan untuk perbaikan Fasilitas umum (Fasum) seperti perbaikan jalan, drainase, perbaikan Penerangan Jalan Umum (PJU), hingga persoalan Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) online tahun ajaran 2020 – 2021.

Sepeti yang diajukan Sudarna Ketua RT 37 selain mengajukan masalah semenisasi dan drainase juga mengharapkan, PPDB online khusus warga Gakin agar di offline kan. Karena tahun sebelumnya banyak warga jalur Gakin tidak Terakomodir, terutama para pendaftar yang masuk dalam Ring 1,2 dan 3 akibat tergeser dengan Gakin di luar.

Karena beberapa tahun belakangan banyak anak anak yang masuk ring 1,2 dan 3 semua tergeser jauh, padahal rumahnya berada di sekitar Sekolah. Ini akiibat kebijakan online dan kuota yang sangat sedikit, ujar Parlindungan Sihotang yang karib di sapa Parlin ini.

“usulan ini sangat bagus, saya sependapat. tujuannya agar warga Gakin yang ada di kelurahan Sungainangka dapat terakomodir seluruhnya. Tanpa dilihat dari ranking,” ungkap Parlin.

Politisi Nasdem ini juga menambahkan, Mengingat Dirinya merupakan anggota komisi IV yang membidangi pendidikan, parlindungan juga akan meneruskan usulan ketua RT 37 terkait persoalan PPDB online tingkat SMP khusus warga Gakin agar di Offline kan saja, pungkasnya.

Wartawan : eds.

Editor : penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here