SOP Pelaksanaan PTM Tengah Dikaji Pemkot Balikpapan

0
311

Balikpapan, Penasatu.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan saat ini tengah mengkaji Standar Operasional Prosedur (SOP) pelaksanaan Pembelajaran Tatap Muka (PTM) pada Juli mendatang.

Saat berada dikantornya, Jln Jenderal Sudirman, Balikpapan Kota (Balkot), Jum’at (26/3/2021). Walikota Balikpapan HM Rizal Effendi SE, menjelaskan kemungkinan PTM akan dimulai pada Juli 2021 mendatang.

Hanya saja untuk saat ini pemkot bersama Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Balikpapan, tengah membahas SOP-nya.

Selain itu, pemkot juga tengah menunggu tahapan vaksinasi bagi tenaga pendidik agar bsa cepat selesai sesuai dengan target dibulan Juni mendatang.

Namun, jika tahapan vaksinasi terhadap tenaga pendidik tidak selesai hingga bulan Juni, kemungkinan akan dilakukan pembelajaran secara Daring/Online.

Ia menambahkan, selain tenaga pendidik yang divaksin. Dimana dalam pelaksanaan PTM kemungkinan tidak semua akan hadir di sekolah, hanya bisa 50 persen dari jumlah tenaga pendidik dan murid yang hadir.

Rizal juga meminta dukungan bagi masyarakat dan relawan, ketika sekolah dibuka tentunya akan membutuhkan cairan Disinfektan yang begitu banyak, sehingga perlu dilakukan penyemprotan terlebih dahulu kesetiap sekolah yang ada.(*)

Wartawan : Riel Bagas
Editor : Penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here