PENASATU.COM, BALIKPAPAN – Sebuah komunitas yang berdiri sejak bulan Mei tahun lalu, “Sehati Care” menggelar aksi sosial berupa donor darah di halaman kantor Partai Nasdem, Komplek Balikpapan Baru, Sabtu (15/2/2020).
Donor darah tersebut sebagai bentuk kepedulian Sehati Care terhadap sesama. Saat ini komunitas tersebut sudah memiliki anggota sekitar 50 orang.
“Sehati Care merupakan komunitas yang baru di Kota Balikpapan, namun sudah memiliki program sosial baik jangka panjang, menengah dan ke depan,” ujar Hari Susanto, Dewan Pengarah Sehati Care.
Menurut Hari yang tergabung didalam Sehati Care bukan hanya orang partai, namun banyak orang yang memiliki profesi berbeda, baik itu pembisnis, entrepreneur bahkan penggiat sosial sekalipun bisa bergabung.
Kegiatan Sehati Care selama ini masih berupa Bakti Sosial (Baksos), dimana kegiatannya turun langsung k lapangan atau “Door to door” kemasyarakat yang yang diberikan bantuan.
Bakti sosial donor darah yang digelar hari ini melibatkan sebanyak 100 orang pendonor yang mendaftar, namun permintaan dari Palang Merah Indonesia (PMI) hanya meminta 50 orang pendonor saja.
Hari juga menambahkan, keterlibatan anggota “Sehati Care” saat ini hampir seluruh anggota, namun dari seluruh tidak seluruhnya dapat mendonorkan darahnya, mengingat ada beberapa tahapan dalam mendonorkan darah, baik tes kesehatan dan beberapa tes lainnya.
“Ke depan kegiatan baksos yang dilakukan Sehati Care dapat terus berjalan, percuma jika memiliki sebuah gagasan besar, tapi tidak memiliki tindakan (action) di lapangan,” tutup Hari.
Dari kegiatan yang dilaksanakan “Sehati Care” juga mendapatkan respon positif dari Puryadi, seorang anggota DPRD Kota Balikpapan.
“Kegiatan yang digagas Ir Haji Ahmad Basir atau yang disapa AHB merupakan kegiatan yang bagus dan positif, mengingat setetes darah yang didonorkan sangat berharga untuk menyelamatkan nyawa orang lain, dan itu merupakan ibadah yang sangat luar biasa,” komentar Puryadi.
Puryadi berharap, kegiatan seperti ini bisa dirutinkan setiap tiga bulan sekali, agar bisa lebih bermasyarakat. “Kami berharap kegiatan ini bisa terus berlanjut, mungkin setiap tiga bulan sekali,” harapnya.*
Wartawan: Riel Bagas
Editor: BS/Penasatu.com