Memantapkan Perjuangan Pospera

0
939
Foto.Pemotongan tumpeng sebagai tanda diresmikannya Sekretariat DPC Pospera Kota Balikpapan.

Penasatu.com, Balikpapan – Posko Perjuangan Rakyat (Pospera) untuk Dewan Pimpinan Cabang Balikpapan semakin memantapkan perjuangannya untuk membangun Indonesia lewat Balikpapan dan Kaltim.

Secara resmi DPC Pospera Kota Balikpapan meresmikan penggunaan kantor Sekretariatnya di kawasan ruko Sentra Eropa Balikpapan Baru pada(31/5) yang dihadiri langsung oleh jajaran pengurus dan kader Pospera, Ketua DPD Pospera Kaltim Daud Partogi,SH dan Ketua OKK Pospera Kaltim Mei Christy.

“Dari sini kami akan memulai dan menyusun langkah perjuangan Pospera,” kata Teguh Budiarto Ketua DPC Pospera Balikpapan.

Menurut Teguh sebagai organisasi yang merupakan mata dan telinganya Jokowi, Pospera akan turun langsung ke masyarakat untuk membantu dan menyelesaikan permasalahan yang ada.

Dirinya mencontohlan dengan permasalahan krisis air di kota Balikpapan, dimana Pospera langsung bertemu dengan Jokowi dan meminta kepada pemerintah pusat supaya menyelesaikan pembangunan waduk Teritip supaya Balikpapan.bisa bebas dari krisis air.

Saat itu juga Presiden Jokowi menyetujui bahkan datang langsung ke waduk Teritip.

“Banyal hal yang akan kami perjuangan untuk kemajuan masyarakat dan daerah ini,” ujar Teguh.

Hal yang sama juga disampaikan oleh Mei Christy dengan adanya Sekretariat baru ini diharapkan Pospera bisa menyusun dan lebih terarah lagi program yang dilaksanakan sehingga kedepannya masyarakat pun semakin merasakan apa yang diperjuangkan oleh Pospera.

“Silahkan bagi masyarakat yang ingin bergabung dengan Pospera, kami terbuka untuk semua kalangan,”kata Mei yang juga seorang aktivis perempuan Kaltim.

Rencananya dalam waktu dekat ini Pospera akan melakukan deklarasi untuk menetapkan arah perjuangan mereka kedepannya untuk membangun dan memajukan Indonesia.*

Oleh : Are

Editor : pena1

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here