Andi Dharma Berhasil Galang Dana Sampai 27 Juta, Bagi 2 Balita Korban Kebakaran di Mabar

0
444

Andi Darma Elim Sallata saat bersama balita P dan kedua orang tuanya.

Penasatu.com.Manggarai-NTT – Bhabinkamtibmas Kelurahan Watu Bripka Andi Dharma Elim Sallata selaku inisiator penggalangan bantuan dan jaminan Rumah Sakit untuk Balita P dan N Korban luka bakar asal Ndoso Manggarai Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT) sukses menggalang dana bantuan bagi kedua yang saat ini sudah mencapai Rp. 27 juta rupiah.

Kepada media ini, ia menyampaikan terima kasih serta menyampaikan perkembangan terkini terkait penanganan balita kakak beradik P dan N.

Ia menjelaskan penanganan medis kedua balita asal Mabar itu kini dirawat atau ditangani oleh RSUD Ben Mboi.

Keduanya menempati ruang teratai yaitu ruang kelas III (Ekonomi), Kamis, (01/10/20) pihak RSUD sudah memberikan pelayanan yang baik bagi mereka.

Kami belum bisa memberikan keterangan perkembangan kesehatan (pantauan non-medis) dari keduanya baru 3 hari ditangani pihak Rumah sakit.

Di katakan Andi Darma Donatur sejak 01 Oktober hingga hari ini, donasi datang dari berbagai pihak.

Ada donasi dari komunitas di Ruteng, Individu masyarakat Manggarai dan diaspora yang tidak mau menyebutkan namanya, paguyuban jurnalis NTT di Jakarta, Polres Manggarai, Pemkab Manggarai Barat, Pemkab Manggarai, dan lain-lain.

Berikut jumlah donasi yang diberikan dalam bentuk uang dan barang.

Total Donasi:
Cash》Rp 14.000.000
Transfer》Rp 13.551.000
Barang》Beras dan Pakian Balita

Pembiayaan: berdasarkan koordinasi Pemkab Manggarai, Pihak RSUD Ben Mboi dengan Pemkab Manggarai Barat, seluruh pembiayaan penanganan atau perawatan kedua Balita P dan N akan ditanggung oleh Pemkab Manggarai Barat.

Seluruh tagihan untuk pasien P dan N selama perawatan di RSUD Ben Mboi akan disampaikan dalam bentuk nota kepada pasien. Sehingga pasien tidak perlu membayar secara tunai. Nota-nota tersebut akan ditagihkan kepada pemkab Manggarai Barat.”Jelas Andi.

Karena pembiayaan di RSUD Ben Mboi sepenuhnya ditanggung oleh Pembkab Mabar, maka dana bantuan akan diperuntukkan bagi biaya diluar keperluan medis di Rsud Ben Mboi seperti: pembelian obat-obatan yang tidak terkaper di apotek RSUD Ben Mboi, konsumsi dan transportasi keluarga selama mengurus pasien di RS,.

Apabila ada sisa dari dana donasi tersebut, maka akan diberikan kepada orang tua dari P dan N untuk perawatan lanjutan.”ungkapnya

Tak hanya itu Andi Darma juga menyampaikan ucapan terima kepada semua pihak yang turut membantu dalam meringankan beban dari korban ini

“Terima kasih, saya mewakili balita kedua Balita dan orang tua serta keluarga besarnya.

Kepada rekan2 pers Manggarai dan Manggarai Raya. Berkat bantuan publikasi dari teman teman semua, informasi terkait kedua balita ini bisa menyebar luas. Semoga kerjasama ini tetap berjalan hingga keduanya benar benar sembuh.

Kepada Polres Manggarai, lebih khusus Bapak Kapolres, yang telah mengambil bagian meringankan beban P dan N. Terimaksih karena telah memberikan kesempatan kepada saya untuk seluas-luasnya mengurus keduanya.

Terimaksih kepada para Suster dari Susteran Hamba-hamba Ekaristi di Nekang dan keluarga yang sejak awal telah mengurus kedua balita ini.

Kepada seluruh masyarakat yang tidak sempat saya sebutkan satu persatu, terimakasih atas dengan caranya masing-masing telah ikut ambil bagian dalam meringankan beban kedua balita korban luka bakar ini.

Semoga ketulusan dan seluruh amal baik dari kita semua selalu dibawah bimbingan dan berkat Tuhan, pungkasnya.

Reporter : Yhono Hande

Editor : penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here