Mantap, Pasangan Martinus Herman Kenton Dan Abdul Azis Serahkan 13.720 Ribu E- KTP Ke KPU.

0
566

Ketua KPU di dampingi anggota komisioner saat menerima berkas dukungan yang di serahkan oleh pasangan persorangan MAS di sekretariat KPU Kubar .

Penasatu.com, Kutai Barat – Pasangan Martinus Herman Kenton,SH dan H.Abdul Azis,SE yang di singkat dengan MAS. Menyatakan maju sebagai calon Bupati dan calon Wakil Bupati pada pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah (pilkada) 2020 ini.

Martinus Herman Kenton bersama H.Abdul Azis di dampingi timses kemenangan MAS saat menyerahkan berkas syarat dukungan di Sekretariat KPU Kubar yang di terima langsung oleh Ketua KPU Kubar Arkadius Hanye di saksikan anggota komisioner Bawaslu dan KPU yaitu, divisi teknis penyelenggara Simon Sebo Raga, divisi hukum dan pengawasan Rintar Pasaribu, divisi sosialisasi pendidikan pemilih, partisipasi masyarakat dan SDM Johanes Nuel, divisi perencanaan data dan informasi Laurensius Lejau serta anggota Komisioner Bawaslu Kubar Mukthar.Sabtu (22/2/2020).

Calon Bupati Kubar Marthinus Herman Kenton,SH mengatakan, dengan majunya sebagai calon kepala daerah dari indopenden non partai ini, tentu nya mencari perubahan yang tidak porpuler menurutnya.

Kalau kita mengadakan porpuler saja tidak akan ada perubahan di Kutai Barat(Kubar) ini. Dengan maju nya dari independen pasangan nya itu tidak punya janji janji khusus dengan parpol dan tidak punya biaya yang mahal.Menurut nya ,ketika nanti menjabat sebagai Bupati kita tidak punya tekanan yang begitu besar dari parpol parpol yang ada,kita lebih dekat dengan masyarakat ,dan tentunya kita bisa menjalankan program program kita yang terukur,struktur dan sistematis.” tegasnya Marthinus.

” Lebih lanjutnya lagi,dengan majunya dari independen ” kata Marthinus kita lebih akurat”,hari ini kita menyerahkan persyaratan berupa e-KTP independen sebanyak 13.720 ribu ,dia juga mengatakan,setelah kita serahkan silahkan pihak KPU Kubar mengecek ulang ,kekurangan nya apa saja.Apa yang menjadi kekurangan nya kita masih ada waktu hingga 23 Februari 2020 untuk kita perbaiki,sampai saat ini belum ada yang di revisi masih dalam pengecekan satu persatu.” ujarnya Marthinus Herman Kenton.

“Sementara calon Wakil Bupati menyebutkan,tadi sudah disinggung independen dengan partai ini kan sebuah pilihan dan ini adalah jaga jaga dan ini setrategi.Ini bisa memastikan bahwa kita maju,nanti di tengah jalan partai memberikan dukungan tidak masalah.Bisa saja di tengah jalan kita di berikan rekomendasi dari jalur partai bisa juga.Dari posisi sekarang kita melui dari jalur persorangan Independen.” Azis” siapa tau dua Minggu lagi kita direkomendasi dari partai kita maju lewat partai,dua dua nya kita tidak ada masalah.Bicara terkait pencalonan kita semuanya ingin perbaikan kedepan semua.Saya rasa semua calon seperti itu,kita ingin Kutai Barat lebih baik lah.Kita oftimis 2020 menang.” pungkasnya.

” Perlu untuk di ketahui” H.Abdul Azis sudah tiga kali mencalonkan diri pada Pilkada Kubar, yang pertama, Pada tahun 2001 maju berpasangan dengan Ir.Alexander Rama Asia calon Bupati, H.Abdul Azis sebagai calon wakil bupatinya (tidak terpilih).Kemudian di tahun 2006 H.Abdul Azis kembali maju sebagai calon Bupati berpasangan dengan Amon Nereng sebagai calon Wakil Bupati.(tidak terpilih).Tahun 2020 kembali berpasangan dengan Martinus Herman Kenton sebagai calon Bupati dan H.Abdul Azis sebagai calon Wakil Bupatinya.

Wartawan : Ichal.

Editor : penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here