Penasatu.com, Balikpapan – Kelurahaan Baru Tengah, Kecamatan Balikpapan Barat (Balbar) menggelar RKPP ( Rapat Kordinasi Perencanaan Pembangunan ) untuk Musrembang (Musyawarah Rencana Pembangunan) Kelurahan Baru Tengah guna menuju Musrembang di tingkat Kecamatan dan pada tingkat Kota Balikpapan, yang digelar diKantor Kelurahan Baru Tengah, Kecamatan Balikpapan Barat, Selasa (28/1).
Dalam RKPP kali ini selain dihadiri anggota DPRD Kota Balikpapan dari Partai Golkar Alwi Al Qadri, Camat Balikpapan Barat M.Arif Fadhilah, Kepala Puskesmas baru tengah, Lurah Baru tengah Eddy Mulyono, Bhabinkamtipmas, para Ketua RT se Kelurahan baru tengah, Tokoh Masyarakat H.syamsudin dan pengurus DPC JPKP (Jaringan Pendamping Kebijakan Pembangunan) Kota Balikpapan juga masyarakat sekitar dan undangan.
Selain membahas anggaran pembangunan untuk kelurahan baru tengah. terutama masalah infrastruktur, drainase, masalah kesehatan juga menjadi perhatian khusus yaitu merebaknya penyakit baru yaitu virus Corona, untuk itu digelar paparan bagaimana menghindari dan pencegahaannya di samping membahas bahaya kampung Narkoba.
Camat Balikpapan Barat M.Arif Fadhilah sangat mengapresiasi sinergitas dari jajaran Kelurahan Baru tengah, baik LPM, Bhabinkamtipmas, Babinsa dan para ketua RT se Baru Tengah bersama masyarakat.
“Khusus untuk bahaya kampung Narkoba, saya intruksikan kepada seluruh Ketua RT dan Masyarakat cepat laporkan apabila ada pendatang yang tidak jelas,” tegas M.Arif.
Narkoba adalah musuh kita semua, maka jangan lagi kita beri toleransi untuk yang satu ini, pungkasnya.
Dilanjutkan penandatanganan hasil rapat oleh Camat, Lurah, Ketua LPM, Ketua RT dan Tokoh Masyarakat.*
Wartawan : Usman.J.
Editor :eds/penasatu.com