Cannisius Arjan Terpilih Menjadi Ketua KNPI Kubar Ke-8 lewat Musda Ke-VI

0
779

Ketua DPD KNPI Kubar periode 2019-2022 Cannisius Arjan,SE (podium) pada sambutan.

Penasatu.com, Kutai Barat – Perhelatan Musda ( Musyawarah Daerah)ke VI Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia ( DPD KNPI) Kutai Barat 2019 sukses di gelar. Pelaksanaan berlangsung di Hotel Sidodadi, Kelurahan Simpang Raya, Kecamatan Barong Tongkok.Senin (23/12/2019).

Terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum DPD KNPI Kubar periode 2019-2022, Cannisius Arjan SE, menggantikan Ketua terdahulu FX Sumardi SSos.

Secara aklamasi Cannisius Arjan SE, terpilih sebagai Ketua Umum DPD KNPI Kubar. Ini setelah dalam sidang pleno yang dipimpin langsung oleh Ketua Korda DPD KNPI Kaltim wilayah Kubar-Mahulu, Kornel Thalaar, membacakan hasil aklamasi dari 16 Pengurus Kecamatan (PK) se-Kubar, secara bulat suara mendukung Cannisius Arkan SE.

“Selanjutnya ketua terpilih menyusun kepengurusan DPD KNPI Kubar periode 2019-2022,” kata Kornelius Thalaar.

Di dampingi Ketua OKK DPD KNPI Provinsi Kaltim, Arief Rahman Hakim. “Untuk selanjutnya, maka akan dibentuk Tim Formatur yang dimpin oleh Ketua Terpilih. Agar menyusun kepengurusan DPD KNPI Kubar periode 2019-2022,” terangnya.

Fachrujiansyah yang akrab di sapa Oji, di gadang gadang akan mendampingi ketua KNPI terpilih untuk menggantikan Edi Murhamdi, sebagai sekretaris KNPI Kubar.

Sementara, Ketua Demisioner KNPI Kubar, FX Sumardi SSos menegaskan, terkait dengan terpilihnya secara aklamasi Ketua Umum DPD KNPI Kubar periode 2019-2022, Cannisius Arjan SE, menurutnya sudah sesuai dengan AD/ART KNPI.

“Saya ucapkan selamat kepada Ketua Umum DPD KNPI Kubar terpilih periode 2019-2022. Semoga dapat terus menguatkan peran dan partisipasi pemuda dalam pembangunan daerah, hingga Indonesia masa depan,” ujarnya.

“Kuatkan sinergi pemuda di16 kecamatan se-Kubar. Pemuda adalah harapan bangsa, lakukan kaderisasi kepemimpinan untuk mempersiapkan pemimpin masa depan Kubar,” pinta FX Sumardi.

Ketua Umum DPD KNPI Kubar periode 2019-2022, Cannisius Arjan SE, dalam sambutannya mengatakan, siap mengemban amanah dan tugas yang dimandatkan kepadanya.
“Terima kasih kepada para pengurus OKP, dan semua pengurus KNPI Kubar terdahulu, serta Pemkab Kubar yang telah mendukung acara ini sehingga sukses dan telah melahirkan Ketua baru, ujar Arkan panggilan akrab Cannisius Arkan SE.

Bahwa sebagai pemegang amanat menjadi Ketua Umum DPD KNPI Kubar, dia siap menguatkan peran pemuda dalam partisipasi pembangunan di Tanaa’ Purai Ngeriman, ungkapnya.

“Saya akan menjalankan visi KNPI Kubar, menjadikan pemuda Kubar kreatif, produktif, inovatif, berkualitas dan berbudaya,” tegas Arjan.

Dirinya menambahkan, melalui misi mewujudkan kreatifitas pemuda dalam bidang seni, olahraga dan pariwisata serta menciptakan pemuda yang produktif melalui KNPI Kubar.

“Membangun sinergitas yang baik dengan pemerintah, Muspida, Lembaga Adat, keagamaan dan ormas. Serta menciptakan dan mengusahakan lapangan kerja dan peluang ekonomi kreatif bagi kaum muda,” pungkasnya.*

Wartawan : Ichal.

Editor : EDS/penasatu.com.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here