Polsek Kuwus Bagi Masker dan Semprot Disinfektan Basmi Covid-19

0
378

Bagi masker, Kalpolsek Kuwus, Ipda Matheos A.D. Siok memasangkan langsung masker kepada masyarakat

Manggarai Barat, penasatu.com- Pelaksanaan penyemprotan disenfektan di tempat tempat fasilitas umum dan pembagian masker bagi masyarakat guna memutus mata rantai penyebaran Covid-19 terus digiatkan Kepolisian Manggarai Barat. Seperti yang di gelar di wilayah hukum Polsek Kuwus, bersama Koramil 1612 dan Pemerintah Kecamatan Kuwus, membagikan masker dan penyemprotan disenfektan di tempat keramaian dan fasilitas umum, Rabu (10/2/21).

Pantauan media ini, Hadir dalam giat tersebut antara lain; Danramil 1612-08 Macang Pacar Letu Simon Hale, Kapolsek Kuwus Ipda Matheos A.D. Siok, Sekcam Kuwus Gabriel Bagung, Lurah Nantal Patrisius Parus, Anggota TNI dan Polri, BKTM, Pol PP Kecamatan Kuwus, dan Bayangkari Ranting Kuwus.

Kepada media ini, Kapolsek Kuwus, Ipda Matheos A.D. Siok, menjelaskan, bahwa dimulai Pukul 09.00 wita bertempat di perempatan Golowelu, Kecamatan Kuwus, Kabupaten Manggarai Barat, Anggota TNI dan Polri beserta Sekcam Kuwus, Pol PP dan Bayangkari Ranting Kuwus membagikan masker secara gratis kepada masyarakat pengguna jalan.

Lanjut Siok, Setelah itu, di pukul 10.00 wita kegiatan dilanjutkan dengan penyemprotan disinfektan di fasilitas umum, kios yang berada di perempatan Golowelu, Kantor Camat, Polsek, Kantor Lurah, Puskesmas dan Kantor Bank BPD.

Masih kata Kapolsek, Masker yang kami bagikan berjumlah 6 (enam) kotak yang di ambil dari Bag Ops Res. Manggarai Barat dan habis terbagi kepada masyarakat yang melaksanakan aktivitas di luar rumah yang tidak menggunakan masker. Selain itu, ada sebanyak 200 masker sumbangan dari LSM Gugah Nurani Indonesia, juga telah kami bagikan, tuturnya.

Matheos A.D. Siok, menegaskan, Bagi masyarakat yang ada masker namun tidak dipakai dilakukan tindakan teguran oleh anggota secara humanis dan terukur, tandasnya.

Kegiatan selesai pada pukul 11.00 Wita berjalan aman, lancar dan kondusif, tutupnya.*

Laporan: Alfonsius.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here