Perjuangan Taufik Tak Sia-sia, Ucapkan Terima Kasih Kepada Kepsek Negeri

0
404

Anggota DPRD Balikpapan Taufik Qul Rahman.

PENASATU.COM, BALIKPAPAN – Keinginan para orangtua bisa menyekolahkan anak-anak mereka di sekolah negeri, terus diupayakan oleh
anggota DPRD Balikpapan Taufik Qul Rahman.

Taufik terus bergerak memperjuangkan keinginan para orangtua menyekolahkan anaknya di sekolah negeri baik SMA Negeri maupun SMK Negeri yang ada di Balikpapan.

Bukan tanpa alasan, keinginan orangtua yang ingin menyekolahkan anaknya di sekolah negeri mengingat keadaan ekonomi orangtua tersebut sungguh tidak memungkinkan jika anaknya bersekolah di sekolah swasta.

“Pasalnya, biaya untuk masuk di sekolah swasta membutuhkan biaya yang lumayan, sehingga pilihan untuk masuk sekolah negeri menjadi solusi untuk meringankan beban ekonomi para orangtua,” kata politikus yang kondang disebut Putra Kilat.

“Hampir tiap hari, para orangtua mendatangi saya untuk meminta tolong agar anaknya diterima disekolah negeri,” ungkapnya dengan nada lirih.

Taufik menuturkan, jika perjuangannya kali ini akhirnya tidak sia-sia, semua keinginan orangtua yang anaknya ingin masuk di sekolah negeri bisa terwujud.

Meskipun sempat menunggu dengan waktu yang cukup lama, namun tentu saja koordinasi terus dilakukan bersama pihak terkait.

“Alhamdulillah, keinginan orangtua yang ingin menyekolahkan anak mereka di sekolah negeri, secara bertahap sudah bisa disalurkan ke sekolah yang diinginkan,” urainya dengan raut wajah bahagia karena upayanya tak sia-sia.

Taufik menuturkan, mulai melangkahkan kaki untuk memerjuangkan warga sejak jam 7 pagi, bergerak dari sekolah SMAN 3 yang terdekat di Daerah Pemilihan (Dapil) dirinya di Balikpapan Barat, hingga ke SMAN 7 Kelurahan Lamaru, Balikpapan Timur (Baltim).

Ia sangat berterima kasih atas respon dan sambutan yang baik kepada Kepala Sekolah (Kepsek) baik SMAN maupun SMKN di Balikpapan.

Taufik berharap ke depannya ada perbaikan dalam PPDB yang dilaksanakan, sehingga keruwetan seperti ini tidak akan terulang lagi.

“Sekali lagi saya ucapkan terima kasih kepada seluruh ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS), baik MKKS SMA maupun MKKS SMK,” tuntasnya.*

Wartawan: Riel Bagas
Editor: HTBS/penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here