MTs Shohibul Ilmi Bulukumba Sudah Bentuk Kepanitiaan PPDB Tahun Ajaran 2022-2023

0
565

foto: Suasana rapat persiapan pemantapan panitia PPDB MTs Shohibul Ilmi

Bulukumba, MTs Shohibul Ilmi Sampeang menggelar rapat koordinasi pemantapan persiapan penerimaan peserta Didik baru (PPDB) tahun pelajaran 2022-2023. Kegiatan rakor dipimpin langsung kepala sekolah MTs Shohibul Ilmi Sampeang, Ansar yang berlangsung di Ruang kantor Gedung Madrasah, Sabtu (26/3/2022).

Saat pemilihan kepanitiaan, Riswandi terpilih sebagai Ketua Panitia, Rahimin Sekertaris dan bendahara dipercayakan kepada Zaenal Abidin.

Dalam arahannya, kepala sekolah mengatakan, tim panitia yang terbentuk harus langsung bergerak untuk sosialisasi sekaligus mempersiapkan segala administrasi dengan baik.

“Mari persiapkan dari sekarang serta giatkan penyebaran brosur agar penerimaan peserta didik baru Lebih maksimal,” pinta Ansar.

Sementara ketua panitia PPDB terpilih Riswandi mengatakan, PPDB tahun ajaran 2022/2023 merupakan penerimaan peserta didik baru yang ketiga kalinya dilakukan oleh sekolah MTs Shohibul Ilmi Bulukumba ini.

“Pelaksanaan penerimaan peserta didik baru ini tentu sama seperti tahun tahun sebelumnya, mengingat sampai saat kita masih dalam suasana pandemi covid-19, tentu harus menjadi dari kita semua. Terutama untuk tetap menjaga protokol kesehatan baik itu panitia PPDB maupun calon pendaftar peserta didik baru,” ucapnya.

Lanjut dikatakan, adapun cara disekolah kita dalam hal ini sama seperti biasa dimulai dari mensosialisasikan sekolah kita baik itu melalui media cetak berupa brosur dan berupa spanduk dan apapun bentuknya, dan juga bisa kita sosialisasikan melalui media online baik berupa website sekolah, youtube sekolah, facebook madrasah ataupun kita bisa sosialisasikan langsung ke orang disekitar kita.

Riswandi menambahkan, untuk proses pendaftaran seperti pada umunya, dimulai dengan pengambilan formulir sampai kemudian pemberkasan, dilanjutkan tes dan seterusnya sampai dinyatakan menjadi peserta didik baru MTs Shohibul Ilmi.

“Tentu hal hal tersebut diatas akan berjalan lancar dan sukses manakala ada kerjasama yang baik dari pihak panitia PPDB dan tentu dengan dukungan dukungan dari pengawas pembina dan penanggung jawab terhadap pelaksanaan PPDB tahun ajaran 2022/2023,” pungkasnya. (Alfian Salassa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here