HUT RI ke 78, Abdulloh Meminta Warga Bersabar Dengan Proses Pembangunan di Balikpapan

0
604

Balikpapan, Penasatu.com – Beberapa hari belakangan ini memang banyak sekali masyarakat yang mengeluhkan perihal pembangunan di kota Balikpapan, mulai dari pekerjaan yang lama selesai hingga banyaknya debu di jalan.

Terkait hal itu, Ketua DPRD Kota Balikpapan Abdulloh menanggapi, bahwa setiap pembangunan pasti ada prosesnya. Dimana didalamnya pasti ada tanggapan positif dan negatif dari masyarakat.

“Namun DPRD Balikpapan dan pemerintah kota tidak akan tinggal diam,” ucap Abdulloh kepada awak media, Kamis (17/8).

Meski begitu, pihaknya akan tetap bergulir dan berproses sesuai dengan mekanisme dan aturan perundang-undangan yang ada. Sehingga ia meminta kepada masyarakat Balikpapan untuk tetap bersabar dan mendukung program pemerintah.

“Jadi masyarakat bersabar, pemerintah pun tidak tinggal diam, khususnya DPRD dalam melakukan pengawasannya tentu tidak pernah berhenti disitu,” ujarnya.

Dirinya juga berpesan kepada warga kota Balikpapan khususnya pada momentum 17 Agustus. Mengingat umur semakin bertambah, dan Balikpapan sebagai penyangga ibu kota negara (IKN), maka wajib menyiapkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas.

“Agar nanti setelah IKN berpindah ks Kalimantan Timur, kami tidak jadi penonton di rumahnya sendiri,” paparnya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here