Groundbreaking Jembatan Sebulu, Ini Harapan Bupati Kukar Edi Damansyah

0
174

Foto, istimewa.

Kukar, Penasatu.com – Groundbreaking penanaman pancang jembatan Sebulu ditandai dengan penekanan sirene oleh Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah, Dimana sebelum penanaman telah didahului dengan upacara prosesi Tempong Tawar oleh Sultan Kutai Kartanegara. Ing Martadipura, Sultan H Aji Muhammad Arifin, di Desa Sebulu Modern,kecamatan Sebulu Kutai Kartanegara, Jum’at (28/6/2024).

Acara ini dihadiri oleh berbagai pejabat dan tokoh, termasuk Sultan Kutai Kartanegara Ing Martadipura Sultan H Aji Muhammad Arifin, jajaran Forkopimda Kukar, Sekretaris Daerah Kukar Sunggono, Asisten II Kukar Ahyani Fadianur Diani, Kepala Dinas PU Kukar Wiyono, seluruh Kepala OPD Kabupaten Kukar, Camat Sebulu, Forkopimcam Sebulu, Kepala Desa/Lurah se-Kecamatan Sebulu, Direktur PT. Yasa Patria Perkasa Purnomo Edi Ahmad Maisuri, serta Lembaga Adat dan masyarakat setempat.

Dalam laporannya, Kepala Dinas PU Kabupaten Kukar, Wiyono, menyampaikan bahwa, pembangunan jembatan di Kecamatan Sebulu merupakan bagian dari Program Prioritas Kukar Idaman, yang bertujuan meningkatkan kualitas layanan infrastruktur dasar dan konektivitas antar wilayah di Kukar. “Pembangunan jembatan ini telah lama dinantikan oleh masyarakat sebagai akses utama yang menghubungkan Dusun Sirbaya dan Desa Sebulu Modern,” tuturnya.

Lanjut Kadis PU, total panjang bentang jembatan adalah 915 meter, dengan tinggi 18 meter. Bentang dari ujung sungai mencapai 471 meter, dan bentang utama sepanjang 270 meter. Tahap pertama pembangunan jembatan ini memiliki nomor kontrak P.8/DPU/BM/600.1.10.3/1/2024 yang ditandatangani pada 23 Januari 2024. Dengan nilai kontrak sebesar Rp. 914.287.477.556,00 termasuk PPN.

Dijelaskan Kadis PU Kukar, bahwa proyek ini didanai oleh APBD Kabupaten Kukar Tahun Anggaran 2024 dan dijadwalkan selesai dalam 330 hari kalender.

“Untuk penyedia jasa adalah PT. Yasa Patria Perkasa dengan konsultan supervisi PT. Pemeta Engineering System. Selain jembatan, akan dibangun rest area, lokasi UMKM, dan panggung hiburan di sekitar jembatan,” tutupnya.

Sementara, Direktur PT. Yasa Patria Perkasa, Purnomo Edi Ahmad Maisuri, menyatakan optimisme bahwa proyek ini akan selesai tepat waktu sesuai kontrak, yaitu pada Desember 2024.

Untuk itu dirinya mengajak semua pihak untuk mengawal setiap tahapan pembangunan agar berjalan lancar, selesai tepat waktu, dan sesuai standar kualitas dan keamanan.

“Pesan saya, agar tim proyek memanfaatkan Sumber Daya Manusia (SDM) lokal semaksimal mungkin, sehingga proyek ini dapat memberikan nilai tambah bagi masyarakat setempat,” tegasnya.

Dalam sambutannya, Bupati Kutai Kartanegara, Edi Damansyah, meminta masyarakat untuk bersama-sama mengawasi jalannya pembangunan jembatan.

Ia juga menekankan kepada PT. Yasa Patria Perkasa agar bekerja maksimal dan tidak menghadapi kendala di lapangan yang dapat menghambat proyek ini.

“Pembangunan jembatan di Kecamatan Sebulu adalah salah satu dari 10 proyek strategis Pemkab Kukar yang berada di bawah pengawasan KPK sebagai bagian dari MCP KPK,” ungkapnya.

Edi berharap jembatan ini akan menjadi akses utama yang penting dan memberikan efek ganda dalam pengembangan dan pertumbuhan ekonomi di Kabupaten Kukar, khususnya bagi Kecamatan Sebulu-Muara Kaman dan sekitarnya.(**)

sumber: kukarkab.go.id

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here