Bupati Kubar FX Yapan,SH menanda tangani batu prasasti saat meresmikan program PKTD di 16 Kampung Kecamatan Bongan.
Reporter : Ichal penasatu
Penasatu.com, Kutai Barat – Sebagai upaya demi terwujudnya Kutai Barat yang Semakin Adil, Mandiri dan Sejahtera yang berlandaskan Ekonomi Kerakyatan dan Peningkatan Kualitas Sumber Daya Manusia.
Maka Pemerintah Daerah di bawah pimpinan Bupati FX Yapan dan Wakil Bupati Edyanto Arkan telah berkomitmen untuk melaksanakan pemerataan pembangunan yang dilaksanakan mulai dari pinggiran wilayah Kabupaten dengan bergerak ke pusat Kabupaten Kutai Barat (Kubar).
Kecamatan Bongan sendiri merupakan salah satu wilayah yang menjadi pintu masuk ke Kabupaten Kutai Barat, hal ini menjadikan suatu keharusan untuk melaksanakan pembangunan infrastruktur publik di dalam kecamatan ini. Guna meningkatkan pelayanan yang baik kepada Masyarakat.
Bupati Kutai Barat FX Yapan secara simbolis meresmikan sarana dan prasarana Kampung didampingi Sekretaris Daerah Kubar, Asisten I, Wakil Ketua II DPRD Kutai Barat, dan sejumlah Kepala OPD serta unsur lembaga Kampung yang bertempat di Kampung Pering Taliq, Kecamatan Bongan, Kubar.
Bupati dalam sambutannya mengatakan, beberapa bukti nyata diantaranya adalah seperti yang telah diagendakan pada pagi hari ini dimana akan diresmikannya pembangunan beberapa infrastruktur publik yang dilaksanakan dalam wilayah Kecamatan Bongan yaitu :
1. Pembangunan jembatan SRI RAJA Kampung Jambuk tahun 2019 APBN (DD) Tahun 2019 dengan anggaran sebesar Rp. 574.645.000,00 (Lima Ratus Tujuh Puluh Empat Juta Enam Ratus Empat Puluh Lima Ribu Rupiah).
2. Pembangunan pintu gerbang Simpang penawai-Muara Kedang Sumber Dana ADK tahap 1 Tahun 2019 dengan anggaran sebesar Rp. 64.542.100,00 (Enam Puluh Empat Juta Lima Ratus Empat Puluh Dua Ribu Seratus Rupiah)
3. Pembangunan lamin “Uwan Mantung Kutak” Kampung Pereng Taliq Sumber dana : DD APBN 2019 dengan besar anggaran Rp. 437.875.000,00 (Empat Ratus Tiga Puluh Tujuh Juta Delapan Ratus Tujuh Puluh Lima Ribu Rupiah)
4. Pembangunan Gedung kesenian daerah Kampung Tanjung Soke Sumber Dana : DD APBN 2019 dengan anggaran sebesar Rp.282.000.000,00 (Dua Ratus Delapan Puluh Dua Juta Rupiah),.
5. Pembangunan jembatan gantung Kampung Tanjung Soke Sumber dana : APBN 2017 dengan anggaran Rp 409.264.000,00 (Empat Ratus Sembilan Juta Dua Ratus Enam Puluh Empat Ribu Rupiah),.
6. Pembangunan semenisasi jalan kampung resak Sumber dana : APBN 2020 dengan anggaran Rp 701.979.500,00 (Tujuh Ratus Satu Juta Sembilan Ratus Tujuh Puluh Sembilan Ribu Lima Ratus Rupiah).
7. Semenisasi jalan Jambuk Makmur Sumber Dana : DD tahun 2019 dengan anggaran Rp 522.246.400,00 (Lima Ratus Dua Puluh Dua Juta Dua Ratus Empat Puluh Enam Ribu Empat Ratus Rupiah).
Dengan ada pembangunan ini, diharapakan masyarakat dapat memanfaatkan fasilitas tersebut untuk kegiatan rutinitas dan diharapkan dapat meningkatkan prekonomian masyarakat. Sehingga Warga kecamatan Bongan menjadi sejahtera, ujarnya, Minggu (13/9/20).
Untuk itu perlu diperhatikan beberapa hal seperti, Petinggi dan BPK harus bersinergi demi membangun kerja sama serta komunikasi yang baik. Dengan masing masing melaksanakan tugas dan fungsinya masing masing. Dan dilanjutkan ke pemerintah Kecamatan dan Kabupaten dengan mengutamakan musyawarah dan tranparansi dalam penggunaan anggaran dengan mengedepankan yang prioritas sesuai kebutuhan Kampung. Dan terakhir harus merangkul semua elemem masyarakat sehingga terwujudnya Desa berkembang maju dan mandiri, pesan Bupati.
Semoga pembangunan yang akan diresmikan ini agar benar benar dapat dimanfaatkan oleh masyarakat, tidak hanya di Kampung Pening Taliaq saja, tapi juga yang ada di kampung lain. Sehingga dapat meningkatkan pemerataan pembangunan di Kecamatan Bongan, tutup FX Tapan.*