DPRD Paser Gali Ilmu di Dewan Balikpapan

0
656

PENASATU.COM, BALIKPAPAN – Puluhan anggota Komisi Gabungan DPRD Paser, Tanah Gerogot, Kalimantan Timur (Kaltim) mendatangi kantor DPRD Kota Balikpapan, disambut Taufik Qulrahman dari Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) di ruang kerja Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Balikpapan, Kamis (10/10).

Taufik menyampaikan permohonan maafnya kepada rombongan DPRD Paser Grogot karena telah menyambutnya seorang diri saja. “Mohon maaf kalau hanya saya saja yang menyambut kedatangan rombongan DPRD Paser,” katanya.

Mengingat DPRD Balikpapan baru saja melaksanakan pelantikan unsur pimpinan definitif, jadi Alat Kelengkapan Dewan (AKD) belum terbentuk dan anggota yang lain sedang melakukan rapat gabungan.

Robongan DPRD Paser saat di Gedung DPRD Kota Balikpapan

“Saya pribadi mewakili anggota yang lain memohon maaf, bukan bermaksud tidak ingin menyambut kedatangan rombongan DPRD Paser Grogot, akan tetapi memang saat ini anggota yang lain sedang melakukan rapat internal gabungan.”

“Saya beserta rombongan datang ke Kota Balikpapan bertujuan untuk menjalin silaturahmi sekaligus bertukar pikiran dan informasi,” kata Ketua Komisi III DPRD Paser, Tanah Grogot Edwin Santoso.

“Serta menambah wawasan terkait permasalahan apa saja yang belum kami ketahui disetiap komisi yang ada di Balikpapan, yang kemudian nantinya akan kita coba di komisi yang ada di Kabupaten Paser.”

Seperti contoh mengenai permasalahan Tata Tertib (Tatib), mudah-mudahan dengan kedatangan rombongan ke DPRD Balikpapan akan memberikan ilmu dan pengetahuan yang bisa diterapkan oleh anggota dewan yang baru Paser.*

Wartawan: Riel Bagas
Editor: BS/penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here