DPRD Kabupaten Pemalang Akan Adopsi Banyak Hal dari Kota Balikpapan

0
565

Khodori S.Ag Ketua rombongan DPRD Pemalang

PENASATU.COM, BALIKPAPAN – Kunjungan kerja (Kunker) dari DPRD (Dewan Perwakilan Rakyat Daerah) Kabupaten Pemalang, Jawa Tengah (Jateng), Kamis (13/2/2020) diterima langsung oleh Sekretaris Dewan (Sekwan) Kota Balikpapan Abdul Azis di ruang Rapat Gabungan.

Rombongan DPRD Kabupaten Pemalang terdiri dari Komisi A dan B yang dipimpin Khodori S Ag. “Kedatangan kami dari Komisi A dan Komisi B DPRD Pemalang terkait dengan Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW),” urai Khodori.

“Dimana sebelumnya Rencana Tata Ruang Kota (RTRK) sudah direvisi dan ditetapkan menjadi Perda RTRW tahun 2018 lalu.”

Saat itu, jelas Khodori RTRK terkendala dengan Rencana Tata Ruang Wilayah Nasional (RTRWN) dengan masuknya jalan tol, serta adanya pembuatan waduk raksasa di Kabupaten Pemalang nantinya.

Sama halnya dengan yang ada di Kota Balikpapan, yang memiliki intensitasnya lebih besar dengan penyelenggaraan RTRW, dimana Balikpapan nantinya sebagai penyangga Ibu Kota Negara (IKN).

Tentunya jika Balikpapan mampu mengelola tata ruangnya dengan baik, pastinya apa yang didapatkan di Balikpapan akan coba diadopsi dan diterapkan di Kabupaten Pemalang.

sejauh ini dirinya juga sudah mendatangi Bapedda Kota Balikpapan guna menanyakan tentang Peraturan Pemerintah (PP) Nomor 18 Tahun 2003 terkait pengelolaan keuangan daerah, dimana adanya kendala antara eksekutif dan legislatif di Kabupaten Pemalang, sehingga tidak dapat memasukan Pokok Pikiran (Pokir) dalam penyusunan Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD).

Khodori berharap setelah dari Balikpapan tentunya banyak informasi bermanfaat yang didapatkan di Balikpapan, pastinya ke depan Kabupaten Pemalang akan mengadopsi dan belajar dari apa yang sudah diterapkan Kota Balikpapan.

Salah satu contohnya, untuk pemerintahaannya saat ini, Kota Balikpapan sudah menerapkan Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE), tentu hal tersebut akan diterapkan di Kabupaten Pemalang.*

Wartawan: Riel Bagas
Editor: BS/Penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here