Diresmikan dan Diambil Sumpah Dalam Rapat Paripurna, Muhammad Iwan Resmi Anggota DPRD Balikpapan

0
105

Foto, istimewa.

Balikpapan, Penasatu.com – Rapat Paripurna Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) agenda pengambilan sumpah dan peresmian pengangkatan Pengganti Antar Waktu (PAW) atas nama Muhammad Iwan yang resmi menggantikan almarhum Yohanis Patiung sebagai anggota DPRD kota Balikpapan di sisa masa jabatan periode 2019-2024.

Kegiatan rapat paripurna dipimpin langsung Ketua DPRD kota Balikpapan, Abdulloh, S.Sos didampingi Wakil Ketua DPRD, Budiono dan Laisa Hamisah dan dihadiri Sekertaris Daerah Pemerintah kota (Sekda Pemkot) Balikpapan, Muhaimin ,MT disaksikan anggota DPRD dan undangan berlangsung di Ruang Paripurna, Gedung DPRD kota Balikpapan, Senin (5/2/2024).

Pergantian antar waktu tersebut setelah melalui proses administrasi, mulai dari pengusulan sampai turunnya SK Gubernur Kalimantan Timur (Kaltim) selesai. Mengingat kebutuhan daripada DPRD harus lengkap, maka itu dipercepat.

Ketua DPRD Balikpapan, Abdulloh mengatakan PAW ini dilakukan karena salah satu anggota DPRD dari Fraksi PDI Perjuangan telah meninggal dunia.

“Fraksi PDI Perjuangan juga sudah mengajukan dan prosesnya lengkap dari partai sampai gubernur, maka kami berkewajiban untuk meresmikan,” ucap Bang Doel sapaan Ketua DPRD kepada awak media usai paripurna.

Perihal akhir masa jabatan, dikatakan, berdasarkan undang-undang rencananya pelantikan anggota DPRD dari kota sampai pusat dilakukan serentak pada November 2024.

“Mudah-mudahan mundur sampai bulan November. Hasil pleno Golkar di Jakarta, lagi di rancang undang-undangnya untuk serentak,” jelasnya.

Sementara untuk anggota dewan yang baru saja dilantik, Abdulloh berpesan agar bisa segera menyesuaikan diri dengan lingkungannya, baik dari komisinya, Badan anggaran (Banggar), Badan Musayawarah (Banmus) hingga Bappemperda DPRD Balikpapan.

“Untuk Iwan sendiri telah ditempatkan sebagai anggota komisi IV dan Banmus DPRD Balikpapan,” jelasnya.

Dirinya juga mengucapkan terimakasih kepada saudara alm Yohanes Patiung yang selama ini telah memberikan kontribusi dan selalu mendukung program Pemerintah Kota (Pemkot) Balikpapan.

Sekretaris Daerah (Sekda) Kota Balikpapan, Muhaimin mengucapkan selamat kepada anggota DPRD yang baru saja dilantik.

Setelah terjadi kekosongan akhirnya anggota DPRD Balikpapan kembali lengkap menjadi 45 orang.

Muhaimin berharap ke depannya, kinerja dan sinergi antara pemerintah kota dan DPRD terus terjalin dengan baik, sehingga dapat melaksanakan tiga fungsi anggota dewan kepada pemerintah kota. “Mulai dari fungsi legislasi, fungsi pengawasan dan fungsi budgeting,” tandasnya (*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here