Buka Jalan Baru, Pemdes Watu Umpu Anggarkan Dana Desa Sebesar Rp. 263.911.000

0
749

Foto, Kepala Desa Watu Umpu, Lasarus Radun, S.Pd, bersama Staf saat pasang papan pengumuman.

Manggarai Barat, penasatu.com– Pemerintah Desa Watu Umpu, Kecamatan Welak, Kabupaten Manggarai Barat, memasang papan informasi dalam rangka kegiatan pembukaan jalan baru yang akan dilaksanakan besok,. Minggu 14 Maret 2021.

Titik pertama dari Cabang Labe menuju perkuburan umum Labe dan perkuburan Popo. Dan juga Rabat Beton+TPT Halaman Kampung Labe, yang berlokasi di Dusun Labe, dengan dana Rp.63.911.000, dengan volume 34,5 M3, Kegiatan visik ini untuk tahap satu APBDes yang bersumber dari Dana Desa (DD) Desa Watu Umpu tahun anggaran 2021, dengan sistem kerja Padat Karya Tunai (PKTD).

Pantauan penasatu.com, turut hadir dalam pelaksanaan pemasangan papan informasi pembangunan desa pembukaan jalan baru ini dan rabat antara lain, Kepala Desa Watu Umpu, Lasarus Radun, S.Pd, bersama Staf, tokoh adat Labe Geradus Jengadu, Tua Golo Agustinus Agut, Pendamping Desa Pemberdayaan (PDP) Fransiskus Roden, S.Pd, disaksikan langsung oleh seluruh lapisan toko masyarakat Desa Watu Umpu, Sabtu (13/3/21) siang.

Kepada Media penasatu.com, Kepala Desa Watu Umpu, Lasarus Radun, S.Pd Menjelaskan pemasangan papan informasi merupakan bentuk transparansi dari kami Pemerintah Desa,dalam hal pembangunan desa kegiatan visik yaitu, buka jalan baru dan rabat beton merupakan kegiatan pertama untuk pembangunan di Desa Watu Umpu, Kecamatan Welak, yang bertujuan untuk meningkatkan serta memajukan Desa dari segi pembangunan. membuka jalan baru ini, titik star dari pertigaan kampung labe, menuju perkuburan umum Labe dan perkuburan Popo. Lebih lanjut ia menjelaskan, pembukaan jalan baru ini anggaran diambil dari APBDES yang bersumber dari Dana Desa (DD) dengan anggaran dana penggusuran ini Rp.200.000.000,(Dua ratus juta rupiah) dengan volume 1411,69 M3 ,jelas Lasa.

Lebih lanjut, kepada wartawan media Penasatu.com, Kades Lasa dilokasi menambahkan, saya selaku kepala Wilayah Desa Watu Umpu, bersama staf, Ketua TPK dan Ketua BPD bersama anggota, dalam pelaksanaan kegiatan Selalu mengikuti protokol Pemerintah, untuk memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19.

“Desa Watu Umpu Luncurkan Dana Desa untuk pembangunan sebesar Rp. 263.911.000 Juta”

Sementara itu, PDP Kecamatan Welak, Fransiskus Roden,S.Pd, Menghimbau Kepada Pemerintah Desa Watu Umpu, diharapkan selalu transparan dalam pelaksanaan pembangunan desa dan diminta dalam pembangunan desa harus adanya keterlibatan masyarakat dalam menyukseskan pembangunan tersebut.

Lebih lanjut, Roden menerangkan, untuk diketahui, Bahwa Dana Desa (DD) di desa Watu Umpu itu lebih besar dialokasikan untuk bantuan langsung tunai (BLT) kepada masyarakat miskin. dalam APBDES perubahan tahun 2021, diperkirakan sebanyak 125 Kaka, akan menerima BLT sebesar Rp. 3.600.000,- (tiga juta enam ratus ribu rupiah) untuk satu Kaka dalam satu tahun. itu tertera sesuai peraturan menteri keuangan Nomor : 222 /PMK.07/2020 tentang pengelolaan keuangan desa, pungkasnya.

“Untuk diketahui, Dana desa (DD) tahun 2021, sebayak 8% (Delapan Persen) dipergunakan untuk penanganan dan Pencegahan Covid-19.

Geradus Jengadu, ada salah satu toko Masyarakat Sangat berterimakasih kepada pihak pemerintah Desa Watu Umpu,atas pembangunan yang sudah mulai dilaksanakan demi kemajuan desa ini, sekarang dan kedepannya,kami berharap pemerintah Desa tetap eksis demi kemajuan baik di bidang pembangunan desa maupun ekonomi masyarakat.

Senada juga, Agustinus Agut, menyampaikan terimakasih kepada Pemerintah Desa atas keterbukaan dalam pelaksanaan pembangunan desa, dengan dibuktikan papan informasi proyek,ini merupakan bentuk transparansi dari pemerintah desa kepada masyarakat,dan patut di apresiasi, tutupnya.

Reporter : Alfonsius Andi

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here