Beruang Madu Waspadai Macan Putih yang Terluka

0
568

Penasatu.com, Balikpapan – Pertarungan dua hewan buas “Beruang Madu” dan “Macan Putih” akan tersaji di Stadion Batakan, Manggar, Balikpapan Timur, Sabtu malam, 20 Juli, pukul 19.30 wita.

Dapat dipastikan pertemuan kedua kubu di laga pekan keenam Liga 2 Wilayah Timur ini akan berlangsung sengit. Tim tamu Persik Kediri yang berjulukan Macan Putih tentu tak mau kembali terluka, setelah pekan sebelumnya dipermalukan tamunya Persewar Waropen, 0-2 di kandangnya sendiri. “Kami akan merebut angka di kandang tuan rumah,” ujar pemain Persik.

Persiba si Beruang Madu yang melibas tamunya Persatu Tuban tiga gol tanpa balas pada 14 Juli lalu, Jumat pagi (19/7) terus menggembleng diri di Batakan. Anak-anak Persiba tampak penuh semangat melahap menu latihan yang disajikan pelatih kepala Salahuddin bersama asistennya Ismayana Arsyad dan Bambang “PMK” Walelang.

Di sudut sisi gawang dua kiper tersisa Dwi Yudha Pratama dan Tedi Heri Setiawan juga terus didril oleh pelatih kiper Dedi Siswanto dengan berbagai pola bola yang harus mampu diamankan kiper agar tak merobek jaring gawangnya.

“Berbicara peluang, tentu peluang kami cukup besar karena bermain di kandang sendiri. Para pemain juga dalam kondisi bagus. Tetapi kami tetap mewaspadai kebangkitan Persik setelah mereka kalah di kandangnya,” kata Salahuddin di Stadion Batakan, Jumat (19/7), usai berlatih.*

Wartawan: BS/Riel Bagas
Editor: Penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here