KPU Gelar sosialisasi “Goes to School (GTS) di SMKN 2 kota Balikpapan

0
502

Mega Feryani anggota komisioner KPU kota Balikpapan divisi teknis penyelenggaraan.

Penasatu.com, Balikpapan – Menyambut pemilihan umum (pemilu) tahun 2020 pada pemilihan Walikota dan wakil walikota Balikpapan,
Komisi Pemilihan Umum (KPU) tak henti hentinya mengadakan sosialisasi kepada para pemilih pemula. Salah satunya melalui program Goes to School (GTS) yang direkomendasikan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kalimantan Timur Senin (17/2/2020). Kali ini diadakan di SMK Negeei 2 kota Balikpapan.

GTS merupakan salah satu cara untuk melakukan sosialisasi, demi meningkatkan dan menambah angka partisipasi pemilih masyarakat pada 23 September mendatang. Seperti yang ditargetkan KPU dengan target 77,5 persen secara Nasional dan bisa teraih pada pilkada kota Balikpapan mendatang.

Kegiatan ini dihadiri oleh anggota komisioner Mega Feryani, kepala sekolah SMKN 2 kota Balikpapan Rusyanto, para guru serta para murid.

Sementara itu anggota komisioner KPU kota Balikpapan i teknis penyelenggaraan, Mega Feryani bertindak sebagai pembina upacara.

Dalam kesempatan itu Mega mengatakan, salah satu bentuk untuk melakukan sosialisasi KPU goes to school adalah, dalam rangka menarik minat dan pengetahuan tentang pemilihan umum untuk pilkada Balikpapan tahun 2020.

‘Kami berharap kepada para pemilih pemula tahu tentang adanya pilkada pada 23 September 2020 mendatang, dan memberikan pendidikan bahwa bagaimana pentingnya sebagai warga Balikpapan untuk datang ke TPS melakukan pilihan terhadap hak suaranya untuk calon pemimpin walikota dan wakil walikota Balikpapan”.ucapnya”

Sambung Mega, maka dari itu kami juga mengadakan sosialisasi kepada pemilih pemula untuk menyampaikan pesan khusus dan pendidikan pemilihan bagaimana agar tidak menjadi pemilih apatis pada pilkada nantinya, tuturnya.

“Disamping itu Mega juga menegaskan bahwa, untuk menjadi sukses kita butuh tindakan kedisiplinan, saya rasa itu sama dalam program program sekolah, untuk meningkatkan kesuksesan di masa yang akan datang disiplin itu yang paling penting,” tegas Mega.

ditambahkan pula bahwa, dari teknis penyelenggaraan pun harus disiplin, karena itu juga sangat dibutuhkan, menyelenggarakan pemilihan kalau tidak ada kata disiplin, saya rasa namanya kesuksesan itu kita tidak akan raih, tutup Mega.

Wartawan : Solihin

Editor : EDS/penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here