Kereta Api Murah Meriah

0
522

Foto : Kondisi kereta api bandara Minangkabau

Oleh :Andi Ar Evrai

Penasatu.com, Padang – Keseriusan Sumatera Barat untuk memajukan pariwisata mendapatkan respon yang positif dari pemerintah pusat utamanya Presiden Joko Widodo.

Untuk menambah daya tarik dan memudahkan transportasi akhirnya dihidupkan kembali transportasi kereta api.

Kereta api di ranah Minang ini sudah ada sejak zaman Hindia Belanda, tetapi entah kenapa sejak kembali ke pangkuan Indonesia, transportasi kereta api ditutup.

Karena untuk meningkatkan kedatangan wisatawan ke ranah Minang maka transportasi dihidupkan kembali.

Rel kereta dan stasiun yang sudah ada sejak zaman Hindia Belanda kembali diperbaiki dan diperbarui.

Adapun keretanya dibuat yang baru dengan fasilitas yang bersih dan mewah sehingga membuat penumpang menjadi nyaman.

Saya pun mencoba transportasi kereta api di bandara Internasional Minangkabau. Lokasi stasiun nya memang berada di dalam areal pekarangan bandara, tetapi untuk menuju ke stasiun tersebut cukup berjalan kaki sejauh 1 km.

Setelah membeli tiket seharga Rp 10ribu yang cukup murah maka petugas pun mengarahkan untuk menunggu di ruang tunggu.

Ruang tunggu yang disediakan sangat bersih dan nyaman sehingga penumpang pun betah untuk berlama-lama menunggu kereta.

Setelah menunggu beberapa lama, akhirnya petugas pun mempersilahkan untuk masuk ke kereta.

Saat masuk ke dalam gerbong kereta, kondisinya memang bersih dan sejuk sehingga menjadikan perjalanan terasa enak dan menantang.

Setelah melewati beberapa stasiun kecil akhirnya kereta pun sampai di stasiun Padang.

Sarana transportasi kereta ini sudah dibangun sampai kabupaten Pariaman.

Karena itulah pemerintah pun berusaha membangun ranah Minang dengan baik.

Saya yakin kalau semua pihak bisa mendukung program pemerintah ini, maka kedepan Sumatera Barat pun bisa maju dengan pesat.

Editor : tim/penaaatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here