Balikpapan, penasatu.com – Ir.H.Ahmad Basir Ketua DPD Partai NasDem kota Balikpapan menyampaikan ucapan turut berbela sungkawa kepada korban laka lantas yang baru saja terjadi di simpang Muara Rapak Balikpapan hari ini, Jumat (21/1/22) pagi sekitar pukul 06.15 WITA.
“Innalillahi Wa innaillahi Rojiun, hari ini kita kembali berduka, saya atas nama pribadi, Pengurus dan anggota serta pengurus orsap dan simpatisan Partai NasDem kota Balikpapan menyampaikan Bela Sungkawa sedalam dalamnya kepada para korban kecelakaan beruntun di simpang Muara Rapak.
Semoga semua korban diampuni dosanya dan keluarga yang ditinggalkan mendapatkan ketabahan,” ucap Ahmad Basir.
Ditemui media ini, AHB, sapaan akrab Ir.H Ahmad Basir juga memberikan tanggapan atas musibah ini, dirinya berharap pemerintah kota Balikpapan benar benar bisa mengevaluasi menyeluruh termasuk aturan untuk mencegah terulangnya kembali kejadian (penyelesaian secara permanen) sudah harus berkoordinasi dengan pihak pihak terkait baik di Provinsi maupun Pemerintah pusat dengan pelaksanaan pembangunan fly over yang sudah pernah diagendakan sebelumnya.
Sambil menunggu penyelesaian tersebut perlu diambil langkah langkah awal guna meminimalkan masalah tersebut dengan menerapkan aturan yang lebih tegas dan pengawasan dengan membuat pos sebelum turunan Rapak dan langkah pencegahan lainnya.
Pasalnya, lanjut AHB, ini bukan kejadian yang pertama, tapi sudah kejadian yang kesekian kalinya.
Data yang dihimpun media ini, sudah tercatat 5 korban meninggal dunia, 6 kendaraan roda empat dan 14 sepeda motor rusak berat, namun ini masih akan bisa bertambah.
Seperti diketahui kejadian berawal dari Rem Blong dari Truck Tronton yang membawa kontener yang hendak menuju ke arah Balikpapan Barat atau Kampung Baru.
Sehingga Supir yang mengemudikan truck ini tidak bisa lagi memberhentikan kendaraannya dan menabrak semua yang ada di depannya.(EDS)