Penasatu.com, Balikpapan – Setelah pada tahun lalu Kodam VI Mulawarman menjadi 3 besar dalam Lomba Karya Jurnalistik yaitu di gelaran TMMD ( Tentara Manunggal Membangun Desa ) ke 103 lalu. Kini di Lomba Karya Jurnalistik TMMD 104, Kodam VI Mulawarman kembali meraih prestasi gemilang dengan menjadi juara 3 Kategori Satuan Pendam.
Hadiah diberikan langsung oleh Menteri Sosial RI Dr Agus Gumiwang Kartasasmita. M.si. didampingi Kasad Jendral TNI. Andhika Perkasa saat rangkaian kegiatan acara Rakornis TMMD ke 105 TA.2019 di yang digelar di Aula AH. Nasution Mabes AD Jakarta, Kamis (20/6/2019). Dan diterima langsung Kapendam VI Mulawarman, Kolonel Kav Dino Martino.
“Ini adalah hasil dari kerja keras dan kerjasama tim, baik dari Pendam VI/Mlw dan seluruh rekan rekan media cetak, elektronik dan online di wilayah Kodam VI/mlw dalam mempublikasikan kegiatan TMMD 104 lalu,”ujar Dino bangga.
Terima Kasih dan apresiasi yang sangat tinggi kami sematkan kepada rekan- rekan wartawan yang selama ini telah menjadi patner Kodam VI/Mlw dalam memberitakan pemberitaan yang positif di wilayah Kodam VI/Mlw hingga akhirnya bisa mendapat kehormatan untuk kedua kalinya memperoleh prestasi di TMMD 104 ini, imbuh Dino lagi.
Untuk mempertahankan prestasi yang sudah diperoleh tentunya tidaklah mudah, oleh karena itu, diperlukan peningkatan kualitas karya jurnalistik dan diharapkan kerjasama yang telah terjalin dan terbina baik selama ini semakin ditingkatkan. Sehingga menghasilkan kualitas dan kuantitas produk-produk pemberitaan dan publikasi jurnalistik dalam TMMD 105 makin lebih baik dan dapat kembali meraih prestasi dengan menjuarai Lomba karya Jurnalistik tingkat Pendam selanjutnya, harap Dino.
Dalam lomba jurnalistik TMMD ke 104 yang diumumkan, Kodam VI/Mulawarman juga memperoleh hasil liputan media cetak dari wartawan Media Indonesia oleh Golda Eksa dengan judul Sejumput Asa Untuk Masyarakat Desa Hayup yang mengangkat berita pelaksanaan TMMD ke 104 di Kodim 1008/Tanjung Korem101/Ant, dengan berhasil memperoleh hadiah pertama berita media cetak, hal yang sama juga di dapat pada periode TMMD sebelumnya untuk pemberitaan media elektronik dari Kodim wilayah Korem 091/Asn.*
Editor : pena1
Sumber :Pendam VI/Mulawarman.