Ditengah Pandemi Pemdes Ndiwar Salurkan BLT Kemensos Langsung ke Rumah-rumah

0
435

Kassianus Rabu Kepala Desa Ndiwar, Kecamatan Lelak, Manggarai saat memberikan BLT ke Masyarakat.

Reporter : Yhono Hande.

Penasatu.com, Manggarai NTT – Pemerintah Desa Ndiwar, Kecamatan Lelak Kabupaten Manggarai Provinsi Nusa Tenggara Timur (NTT), Kembali salurkan Bantuan Langsung Tunai (BLT) Kemensos Tahap Enam kepada 30 Kepala Keluarga (KK).

Dari pantauan penasatu.com, penyaluran BLT Kemensos tersebut berlangsung di Tiga (3) Wilayah Dusun yang ada di Desa Ndiwar dan pembagian dilakukan langsung dari rumah ke rumah serta tetap mengikuti sesuai Protokol Kesehatan covid-19.

Kepala Desa Ndiwar Kassianus Rabu ketika dimintai keterangan menjelaskan, jumlah penerima BLT Kemensos ini berjumlah 40 KK dan yang berhak mendapatkan tahap terakhir (tahap ke-6) adalah 30 KK dengan jumlah 300.000 Per-KK. “Semua sasaran penerima dari BLT Kemensos ini semuanya tergolong dari beberapa kategori seperti, Lansia, Janda, dan Duda serta orang yang tak pernah sentuh bantuan apapun.”jelasnya.

Sebelumnya kata dia, dari 40 KK yang menerima bantuan tersebut, hingga kini sudah 10 orang telah di stop. Lantaran penerima yang telah menerima bantuan sembako, PKH dan bantuan lainnya dan juga berprofesi sebagai Perangkat Desa setempat tidak boleh menerima BLT.

Ia menambahkan, alasan pembagian bantuan dari rumah ke rumah itu berdasarkan atas inisiatif sendiri dari pihak pemerintah Desa Ndiwar

“Kami dari Pemdes telah melakukan kordinasi dengan pihak kantor pos dan kecamatan untuk melakukan pembagian BLT ini dari rumah ke rumah dengan alasan demi menghemat biaya dari penerima dan tidak menciptakan kerumanan masa.

Kassi Rabu juga berharap, bantuan yang telah di salurkan ini agar dipergunakan sesuai kebutuhan.

“BLT ini benar-benar dimanfaatkan untuk pemenuhan kebutuhan rumah tangga dan bukan untuk yang tidak bermanfaat tetapi untuk kebutuhan ekonomi rumah tangga,” ujar Kades.

BLT ini diberikan karena masa pandemi covid-19. Jadi harapan kami jangan terlena dengan bantuan. Kedepan tentunya tidak seperti ini lagi sehingga kepada kita semua tetap bekerja terutama jaga stabilitas pada masa covid-19 ini, imbuhnya.

Ia juga mengimbau agar tetap jaga jarak, cuci tangan, dan selalu pakai masker seperti yang tertuang dalam 5 pilar STBM (Sanitasi Total Berbasis Masyarakat).” imbuh Kassi Rabu.

Sementara salah satu Penerima manfaat BLT, RA mengatakan, terima kasih kepada semua unsur pemerintah baik dari tingkat desa hingga pusat.

“Saya ucapkan terima kasih atas bantuan yang telah di berikan selama ini, terima kasih pula kepada Pemerintah Desa Ndiwar yang telah meluangkan waktunya kepada kami untuk membagikan bantuan ini, ujar RA dengan raut wajah sumringah.

Juga ucapan terima kasih untuk Bapak Presiden Jokowi yang telah memahami situasi dan kondisi dari Negara ini. Sehingga dengan bantuan ini, kami bisa terbantu. Semoga pandemi covid-19 ini cepat berlalu dan Gilang dari Bumi Indonesia.

Dan untuk Bapak Presiden Jokowi semoga tetap sehat dan panjang umur, tutupnya.

Editor : Penasatu.com.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here