Tempat Wisata di Lombok Tengah Ramai Pengunjung, Kapolres : Selamat Tahun Baru 2021

0
773

penasatu.com.,Lombok Tengah – Memasuki hari ke tiga tahun 2021 hampir semua tempat wisata di padati pengunjung, Minggu 3/1/2021.

Dari pantauan di lapangan, tempat wisata yang ramai di kunjungi adalah mulai dari Kolam Renang Bun Mas Desa Barejulat, Bunkate Desa Bunkate Lombok Tengah.

Adapun taman yang berada di kota Praya Lombok Tengah yaitu Taman Tonjeng Beru di tutup oleh Pemerintah setempat dengan alasan untuk menghindari keramaian supaya jangan ada klaster baru penyebaran Covid-19 dan mari kita ikuti protokol kesehatan covid-19.

Dari penjelasan penjaga taman Tonjeng Beru”Bidi mengatakan, Taman Tonjeng Beru di tutup supaya tidak ada keramaian dan menghindari penyebaran covid-19, Taman sudah ditutup sejak hari Kamis sampai sekarang, Minggu (3/1/2021) masih di tutup.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Esty Setyo Nugroho, S.I.K menghimbau masyarakat Lombok Tengah untuk merayakannl Tahun Baru di rumah saja bersama keluarga dan mematuhi protokol covid-19.

Kapolres Lombok Tengah AKBP Esty Setyo Nugroho,S.I.K. Mengucapkan Selamat Tahun Baru 2021
Semoga membawa harapan baru, menjadi lebih baik, sukses, tetap sehat dan selalu dalam lindungannya”

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here