“Tenggarong, Penasatu.com – Satlantas Polres Kutai Kartanegara (Kukar) telah melakukan penangkapan terhadap 4 pelanggar yang menggunakan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis. Tindakan tersebut dilakukan dalam rangka Ops Keselamatan Mahakam 2024 pada Rabu (13/3/2024).
Kasat Lantas Polres Kutai Kartanegara, AKP Rachman Ashari, menyampaikan bahwa penangkapan dilakukan di sepanjang Jalan Robert Wolter Monginsidi, Kecamatan Tenggarong. Penegakan aturan ini merupakan bagian dari upaya memberikan imbauan kepada masyarakat terkait larangan penggunaan knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis serta meningkatkan kesadaran akan tertib berlalu lintas.
“Personel kami memberikan teguran kepada pengendara yang melanggar aturan terkait knalpot yang tidak sesuai spesifikasi teknis,” tambah Kasat Lantas.
Upaya ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran dan kepatuhan masyarakat terhadap peraturan lalu lintas demi menciptakan lingkungan berkendara yang lebih aman dan tertib.(*/humas)