Komisi II Minta Pemkot Maksimalkan Fungsi GPK

0
651
Gedung Parkir Klandasan.(foto.Istimewa)

PENASATU.COM, BALIKPAPAN – Eks lahan gedung Bioskop Gelora dan Gedung Nasional di kawasan Klandasan, Balikpapan Kota, sejak lima tahun lampau sudah menjadi Gedung Parkir (GPK) Klandasan yang cukup mewah. Dominan dengan nuansa warna kuning.

GPK dibangun dengan dana APBD puluhan miliar rupiah. Namun fungsi dan pemanfaatannya saat ini belum maksimal dan efektif. Pemilik kendaraan baik roda dua maupun roda empat enggan memarkir kendaraan mereka di GPK, karena akses jalan saat hendak berbelanja atau keperluan lain di Klandasan sangat kurang.

H.Haris Anggota Komisi II DPRD Kota Balikpapan

Hal tersebut juga menjadi pembahasan yang dilakukan Komisi II saat Rapat Dengar Pendapat (RDP) bersama Dinas Perdagangan Kota Balikpapan, Rabu (23/10).

Haji Haris selaku anggota Komisi II DPRD Balikpapan sangat menyoroti keberadaan GPK, menurutnya pembangunan Gedung Parkir tersebut tidak menggunakan anggaran yang sedikit. Namun fungsinya sebagai penyumbang PAD Kota tidak begitu efektif dan maksimal.

“Pemerintah seharusnya bisa memaksimalkan fungsi gedung parkir tersebut, untuk difungsikan selain untuk parkir. Mungkin ada inovasi selain cuma untuk parkir hingga GPK bisa lebih maksimal dalam raihan PAD,” kata Haris.

Makanya saat ini dirinya meminta kebijakan dari Pemerintah Kota (Pemkot) khususnya Walikota Balikpapan H M Rizal Effendi agar Pasar Belauran (PB), Klandasan bisa dipindahkan dulu untuk sementara waktu ke gedung parkir.

Disamping memindahkan PB ke gedung parkir, PB yang ada saat ini harus di tata kembali, karena melihat kondisi saat ini yang semrawut.

Lalu lintas kendaraan yang berada disana pun sudah tertutup dan sempit, ditambah lagi masyarakat yang dulunya datang kesana bisa melihat pantai, namun saat ini sudh tidak bisa leluasa melihatnya.

Haris tetap ngotot apabila pemerintah tidak menyetujui usulan tersebut, menurutnya usulan untuk pemanfaatan gedung parkir merupakan target dari semua anggota Komisi II.

Dia menilai, jika gedung parkir tersebut tidak segera difungsikan, maka dengan sendirinya akan rusak dimakan waktu.*

Wartawan: Riel Bagas
Editor: BS/Penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here