Jalin Kerjasama, Rutan Tanah Grogot Usulkan Dinkes PPU Buatkan BPJS Bagi WBP

0
376

PASER – Rumah Tahanan (Rutan) Tanah Grogot melakukan penandatangan perjanjian kerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), serta penyerahan kartu Badan Penyelenggaraan Jaminan Sosial (BPJS) Kesehatan secara simbolis bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP). Kegiatan berlangsung di Aula Rutan Kelas IIB Tanah Grogot Kabupaten Paser, Rabu (29/09/2021).

Pada hakekatnya seluruh layanan kesehatan adalah mutlak diberikan kepada seluruh masyarakat tanpa terkecuali, baik yang berada didalam Rutan maupun yang berada diluar Rutan.

Kepala Rutan (Karutan) Tanah Grogot Doni Handriansyah, menyampaikan terimakasih kepada Tim dari Dinas Kesehatan Kabupaten PPU telah bersedia menyisihkan waktu untuk melaksanakan kerjasama ini. tidak lain ialah untuk memberikan perlindungan kesehatan berupa pembuatan kartu BPJS kepada Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) yang berasal dari PPU.

Lanjut Doni Handriansyah, upaya rutan Tanah Grogot dalam memberikan layanan kesehatan WBP selalu terdepan dan berkesinambungan. terbukti dari mulai vaksinasi massal, Rutan Tanah Grogot menjadi satuan pemasyarakatan pertama di Kalimantan timur (Kaltim) yang telah menggelar vaksinasi massal kepada seluruh WBP, karena mendapatkan dosis vaksin yang sangat mencukupi dari Pemda Paser.

” Rutan Tanah Grogot juga saat ini kembali tergerak untuk memberikan perlindungan kesehatan berupa pembuatan kartu BPJS kepada seluruh WBP, baik dari Kabupaten Paser maupun Kabupaten PPU. Ada sebanyak 338 orang sudah diusulkan BPJS untuk WBP berdomisili Paser, dan sebanyak 254 WBP juga di usulkan pembuatan BPJS nya untuk yang berdomisili PPU, ini semua tidak lepas dari sinergi daripada stakeholder , ” terang Doni

Namun, tambah Karutan tersebut, Tak lupa juga situasi dan kondisi layanan kesehatan di Rutan Tanah Grogot baik secara sumber daya maupun sarana dan prasarana. Karena Rutan Tanah Grogot tidak memiliki tenaga dokter, hanya terdapat tiga tenaga perawat.

” Meski begitu rutan Tanah Grogot tidak akan kendor dan akan memberikan pelayanan maksimal kepada WBP yang ada di rutan ,” jelasnya.

Pada kesempatan yang sama, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten PPU, Jansje Grace Makisurat, mengungkapkan, sangat merespon positif terkait program dari rutan Tanah Grogot terkait kesehatan WBP tersebut. Karena rasa kepedulian Rutan Tanah Grogot terhadap warga binaan khususnya PPU menjadi kejutan. Juga cukup terkaget kaget ketika mengetahui jumlah warga PPU yang berada di Rutan Tanah Grogot mencapai lebih dari 200 orang.

”Saya juga sangat berterimakasih dan mengapresiasi, atas inisiasi kepala Rutan Tanah Grogot dalam memperdulikan kesehatan bagi warga binaannya. Karena walau bagaimanapun mereka juga warga Kabupaten PPU yang perlu perhatian pemerintah dan negara, sebab layanan kesehatan adalah hak semua rakyat tidak terkecuali ,” pungkasnya. (DiskominfoPPU)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here