Jaga Kondusifitas Jelang Pilkada 2024, Polsek Balsel Gelar Patroli Gabungan di Pasar Sepinggan

0
182

Balikpapan, penasatu.com – Kepolisian Resor Kota (Polresta) Balikpapan melalui jajaran Polsek Balikpapan Selatan bersama jajaran Tim terpadu dari Dinas Perdagangan kota Balikpapan menggelar patroli ketertiban pedagang kali lima di kawasan Pasar Sepinggan dan sekitarnya, Rabu (19/6/2024).

“Kegiatan bersama ini di gelar dalam rangka menjaga kondusifitas kota Balikpapan khusus di wilayah Balikpapan Selatan dalam menyambut masa Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kaltim dengan menciptakan situasi kota yang aman dan kondusif, sekaligus menjaga kebersihan dan ketertiban dalam beraktifitas di Pasar dan sekitarnya,” ujar Kapolsek Balikpapan Selatan.

Seperti di imbau Kasi humas Polresta Balikpapan, Ipda Sangidun bahwa masyarakat diminta selalu menjaga kondusifitas dalam memasuki masa Pilkada di provinsi Kaltim pada umumnya dan kota Beriman (Bersih Indah Aman dan Nyaman) sebutan kota Balikpapan khususnya.

“kami menghimbau agar supaya seluruh lapisan masyarakat dalam memasuki masa Pilkada untuk bersama sama menjaga kondusifitas,” ungkapnya.

lanjutnya, mari kita jaga lingkungan dimana kita tinggal dengan kebersamaan, kekompakan serta tingkatkan silaturahmi dan juga selalu peduli kepada sesama warga di sekitar kita.

“Mari tingkatkan kepedulian terhadap lingkungan di mana kita tinggal. Selalu menjaga kebersamaan dan kekompakan serta perkuat tali silaturahmi dan kepedulian antar sesama tetangga kita,” tutupnya.(*/humas)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here