Ilham, Korban Tenggelam Kapal Ferry Mukhlisa Ditemukan Pencarian Masih Berlanjut

0
3

Penasatu.com, Balikpapan — Setelah dua hari upaya intensif, tim SAR akhirnya berhasil menemukan satu dari dua korban hilang dalam insiden tenggelamnya Kapal Ferry Mukhlisa di Perairan Teluk Balikpapan.

Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan Balikpapan, Dody Setiawan, mengungkapkan bahwa korban ditemukan pada Selasa (6/5) pukul 13.59 Wita. Identitas korban dipastikan sebagai Ilham, yang merupakan salah satu anak buah kapal (ABK) Ferry Mukhlisa.

“Korban ditemukan dalam kondisi utuh di ruang istirahat kelas ekonomi di badan kapal,” jelas Dody.

Jenazah Ilham langsung dievakuasi menuju Rumah Sakit Bhayangkara Balikpapan oleh tim kedokteran Polda Kaltim untuk dilakukan autopsi dan pencocokan identitas dengan data manifest kapal.

Meski satu korban telah ditemukan, tim SAR masih melanjutkan pencarian terhadap satu korban lainnya, yakni Kahayu, seorang perempuan yang bertugas sebagai jurumudi kapal.

Penyelaman dilakukan di sekitar badan kapal yang tenggelam di kedalaman sekitar 12 meter.

“Kami masih melanjutkan penyelaman di area yang sama. Semoga korban segera ditemukan,” tutup Dody.

Tim SAR gabungan yang terdiri dari Basarnas, Polairud, TNI AL, dan relawan masih terus bekerja keras untuk memastikan seluruh korban berhasil ditemukan dan dievakuasi.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here