Fraksi PKS-PPP Soroti LKPJ 2024: Kritik Tingginya SILPA, Layanan Publik Lemah, dan Tanpa Pansus

0
10

Penasatu.com, Balikpapan — Fraksi PKS-PPP DPRD Balikpapan mengapresiasi capaian Pemkot Balikpapan sepanjang 2024, seperti naiknya IPM menjadi 82,62 poin dan 72 penghargaan yang diraih.

Namun, dalam Rapat Paripurna LKPJ Wali Kota 2024, Senin (21/4/2025), fraksi ini juga menyoroti banyak persoalan yang dinilai belum tertangani dengan baik.

Melalui juru bicaranya, Iwan Wahyudi, Fraksi PPP-PKS menyesalkan evaluasi LKPJ yang dilakukan tanpa Panitia Khusus (Pansus). Menurutnya, hal ini melemahkan proses klarifikasi data dan akuntabilitas rekomendasi dewan.

Selain itu, Fraksi PKS-PPP mengkritik tingginya SILPA yang mencapai Rp615,31 miliar, serta rendahnya serapan anggaran di sektor pendidikan (87,2%), kesehatan (73,07%), dan bantuan sosial (65,76%).

Ia juga menyoroti lambannya pembangunan Rumah Sakit Sayang Ibu yang baru mencapai 12,22%.

Sorotan lain mencakup buruknya layanan air bersih, pelayanan RSUD Beriman, pengurusan izin bangunan (PBG) yang dinilai memberatkan warga, hingga kualitas layanan BPJS yang menurun.

Fraksi juga mendesak Pemkot segera merealisasikan pasar induk untuk menekan inflasi dan memastikan stok bahan pokok tetap aman.

“Rekomendasi ini bukan sekadar kritik, tapi dorongan agar Pemkot Balikpapan lebih siap menghadapi tantangan sebagai penyangga IKN,” tutup Iwan.(adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here