Berlangsung Meriah, Lomba Garapan DPD PAN Kota Balikpapan Ditutup Dengan “Jalan Sehat” dan Pemotongan Tumpeng

0
314

Balikpapan, Penasatu.com – Rangkaian perayaan HUT Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) Ke 77 sekaligus menyambut Hari Jadi Partai Amanat Nasional (PAN) Ke 24 garapan Dewan Pimpinan Daerah (DPD) PAN Kota Balikpapan, Kalimantan Timur (Kaltim) sudah mencapai puncaknya, Minggu (21/8/2022).

Puncak kegiatan yang digelar dihalaman kantor DPD PAN Kota Balikpapan ditutup dengan Pemotongan Tumpeng dan menggelar sejumlah lomba, baik itu lomba Estafet Terong, Joget Balon, Lomba Estafet Tepung dan Jalan Sehat.

Tak lupa, kegiatan yang juga dihadiri Ketua DPW PAN Kaltim H Sigit Wibowo. Dalam kesempatannya Sigit Wibowo berkesempatan menyerahkan sejumlah hadiah bagi pemenang lomba Catur dan Domino.

“Sebelumnya saya ucapkan terima kasih kepada seluruh panitia yang sudah bekerja siang malam, sehingga kegiatan lomba yang digelar dari awal hingga puncaknya hari ini berlangsung lancar dan sukses,” ucap Ketua DPD PAN Kota Balikpapan H Ardiansyah Noor dalam sambutannya.

“Selain merayakan HUT Kemerdekaan dan HUT partai PAN, kegiatan ini sebagai bentuk untuk menjalin silaturahmi antar kader partai PAN Kota Balikpapan,” tambahnya.

H Ardiansyah Noor menambahkan, sejak pandemi covid-19 melanda dunia tanpa terkecuali Balikpapan, hampir tidak ada sama sekali perayaan HUT Kemerdekaan yang digelar DPD PAN Kota Balikpapan.

Dan bersyukur pada tahun ini, meskipun masih pandemi, Pemerintah Kota (Pemkot) telah memperbolehkan masyarakat untuk melaksanakan kegiatan perayaan HUT Kota Balikpapan, sebab itulah DPD PAN Kota Balikpapan menggelar sejumlah lomba untuk memeriahkan Kemerdekaan RI Ke 77 tahun ini.

Ditempat yang sama, Tirza selaku Ketua Panitia Kegiatan menyampaikan terima kasih atas support dan dukungan dari Ketua DPD PAN Kota Balikpapan, sehingga kegiatan yang digelar bisa terlaksana dengan lancar.

“Saya atas nama panitia mengucapkan terima kasih atas dukungan yang diberikan oleh Pak H Ardiansyah dan Ketua DPD PUAN Kota Balikpapan Hj Chindra Nelly Dewi, karena tanpa dukungannya pasti kegiatan ini tidak akan terlaksana,” ucap Tirza.

Selain itu, Tirza juga menyampaikan terima kasih atas support dan kekompakan dari seluruh panitia kegiatan yang sudah bekerja semaksimal mungkin, sehingga kegiatan perlombaan terlaksana sampai akhir.

“Saya berharap kegiatan ini bisa terlaksana lagi ditahun mendatang, meskipun tahun ini digelar dengan sangat sederhana, tapi kemeriahannya sangat luar biasa,” tutupnya.(*/Ril)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here