Berdampak Terhadap Keselamatan: Wakil Ketua Komisi III Minta Plafon Ruang Paripurna di Perbaiki

0
4

Teks: Wakil Ketua Komisi II DPRD Balikpapan, Halili Adinegara.

Penasatu.com, Balikpapan – Wakil Ketua Komisi III DPRD Kota Balikpapan, Halili Adinegara secara tegas meminta agar hasil pemasangan plafon yang berada diruang paripurna kantor DPRD Balikpapan yang baru untuk segera di bongkar kembali.

Bagaimana tidak, polisiti Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) ini menilai pengerjaan pemasangan plafon yang berada diruang paripurna asal-asalan dan mengancam keselamatan.

Dihadapan awak media setelah melihat hasil pengerjaan kantor DPRD Balikpapan, Halili menilai pengerjaanya yang dilakukan diduga tidak sesuai dengan Rencana Anggaran Biaya (RAB) dan Detail Engineering Design (DAD).

“RAB dan DEDnya pastinya tidak sesuai,” ucap Halili saat meninjau pengerjaan ruang paripurna kantor DPRD Balikpapan, Rabu (19/3/2025) kemarin.

Dirinya merasa khawatir plafon yang terpasang di dalam ruang paripurna tiba-tiba ambruk dan menimpa seseorang yang sedang mengikuti rapat didalam ruangan.

“Kalau sampai kejadian dikhawatirkan memakan korban. Dan kita juga di DPRD Balikpapan yang malu,” ungkapnya.

“Saya minta plafon ini di bongkar semua, karena tidak sesuai dengan spesifikasi yang seharusnya,” tegasnya.

Halili secara tegas meminta agar semua plafon yang berada diruang paripurna di bongkar seluruhnya, karena menurut dia apa yang terpasang tidak sesuai dengan spesifikasi yang seharusnya.

“Jangan sampai terjadi hal-hal yang tidak diinginkan, lebih baik kita ribut di awal, dari pada terjadi hal yang tidak diinginkan,” ucapnya.

“Kita akan panggil Dinas Pekerjaan Umum (DPU), Management Konstruksi (MK) dan Konsultan Perencanaan nya,” tutup Halili. (Adv)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here