FX Yapan Hadiri Pelantikan Pengurus DPD KNPI Kubar

0
624

Bupati Kubar FX Yapan saat penandatangan nota kesepahaman DPD KNPI dengan Pemkab di Balai Agung ATJ, Kantor Bupati di Sendawar. (foto.Ichal penasatu)

Penasatu.com, Kutai Barat – Bupati Kutai Barat FX Yapan, SH hadiri dan saksikan pelantikan Ketua dan pengurus Dewan Pimpinan Daerah Komite Nasional Pemuda Indonesia (DPD KNPI) Kutai Barat(Kubar) periode 2019-2022.

Dengan mengusung tema “Bersama Pemuda Membangun Kutai Barat” Pemuda Kutai Barat Kreatif, Inovatif, Produktif, Berbudaya dan Mandiri. Pelaksanaan pelantikan berlangsung di Gedung Aji Tullur Jejangkat Pemkab Kubar, Selasa (3/3/2020).

Bupati Kubar FX Yapan SH dalam sambutannya mengucapkan, apresiasi dan selamat kepada Ketua Umum DPD KNPI Kubar terpilih yang dilantik bersama kepengurusan DPD KNPI Kubar periode 2019-2022.

“Saya berharap agar kepengurusan terpilih dapat memegang teguh kepercayaan yang diamanahkan, menjalankan tugas dan fungsinya. Para pengurus agar merapatkan barisan untuk kemajuan organisasi,” ucapnya.

Bupati mengungkapkan, pemuda merupakan ujung tombak pembangunan.

Menurutnya, KNPI diharapkan bisa menjadi wadah pemersatu pemuda dalam kebersamaan. Agar pengurus yang baru dilantik dapat meningkatkan visi-misi terbaik, Sehingga KNPI menjadi organisasi kepemudaan yang lebih maju ke depan,” pinta Bupati.

Ditambahkan Bupati, bahwa Pemkab Kubar mengajak KNPI untuk bersama menyelesaikan semua permasalahan yang ada di Kabupaten Kutai Barat.

Karena, menurutnya, KNPI berfungsi sebagai wadah perjuangan pemuda dalam kehidupan kemasyarakatan, kebangsaan dan kenegaraan.
“KNPI berfungsi sebagai forum komunikasi dan penyalur aspirasi Organisasi Kemasyarakatan Pemuda dalam meningkatkan derajat, taraf hidup, status dan kesejahteraan sosial,” ungkap Yapan.

Dilanjutkan dengan penandatanganan Nota Kesepahaman DPD KNPI Kaltim dan Pemkab Kubar. Yakni terkait Program Budi Daya Pertanian. Pada sesi penutup dilakukan Bedah Buku dan Rapat Kerja Daerah DPD KNPI Kubar.


Hadir bersama Bupati, Wabup Kubar H Edyanto Arkan SE, Sekkab Kubar Yacob Tullur, anggota DPRD Kubar diantaranya Yansel, Rita Asmara Dewi dan Mahyudin, Ketua KONI Kubar Stepanus Ujung SP, Majelis Pemuda Indonesia DPD KNPI Kubar, Perwakilan Polres Kubar, Kodim 0912/KBR, Kejaksaan Negeri Kubar, beserta sejumlah pimpinan Organisasi Perangkat Daerah di lingkup Pemkab Kubar.

Wartawan : Ichal.

Editor : EDS/penasatu.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here