Dua Kecamatan Kompak Membersihkan Sampah Sepanjang Jalan Poros Provinsi di Kubar

0
783
Kompak, dua kecamatan bergotong royong membersihkan sampah di sepanjang jalan poros provinsi di Kubar

Penasatu.com, Kutai Barat – Gelar aksi pungut sampah sebagai upaya mewujudkan Kabupaten Kutai Barat(Kubar) yang Sehat dan Bersih.
Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan melaksanakan kegiatan kerja bakti pungut sampah dari area Simpang Mendika Kecamatan Damai hingga area Simpang Raya Kecamatan Barong Tongkok, yang bertitik pada daerah Jalan Poros Trans Kalimantan dekat PT.GBU, Kecamatan Damai, Kubar.

Selain personil Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan dalam kegiatan kali ini juga diikuti dua Kecamatan, yaitu Kecamatan Damai dan Barong Tongkok, dengan mengerahkan pegawai Kecamatan dan dikuti masyarakat, para pelajar tingkat SMP/SMA dan Perusahaan yang ada dalam wilayah Kecamatan Damai yang terlibat dan bersama-sama membersihkan sampah di sepanjang jalan poros Provinsi, Jum’at 4/10/2019.kemarin

Kepala Dinas Perumahan Kawasan Permukiman dan Pertanahan Kabupaten Kutai Barat, Stepanus mengatakan, kegiatan kerja bakti pungut sampah sebagai upaya untuk mewujudkan Kabupaten Kutai Barat yang sehat dan bersih dari sampah untuk hari esok yang lebih baik dari pada hari ini sekaligus mensukseskan kegiatan “Festival Paduan Suara Gerejawi (PESPARAWI) tingkat Provinsi Kalimantan Timur tanggal 21 Oktober sampai 28 Oktober 2019 di Sendawar Kabupaten Kutai Barat,”ujarnya.

Sementara itu, Petinggi Kampung Jengan Danum Kecamatan Damai Agustinus Hilah menambahkan, Pemerintah Kampung sudah menghimbau masyarakat untuk tidak membuang sampah disembarang tempat dengan menyediakan tempat pembuangan sampah.

“Melalui kegiatan ini pemerintah kampung berharap kedapan masyarakat yang melalui Jalan Poros Trans kalimantan ini, tidak lagi membuang sampah sembarangan terutama di sepanjang jalan poros ini, sehingga terciptanya Kutai Barat yang bersih dari sampah,” harapnya.*

Wartawan: Ichal.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here