Penasatu.com, Balikpapan — Anggota DPRD Kota Balikpapan dari Fraksi Golkar, Hj. Muliati, menggelar Serap Aspirasi (Reses) Masa Sidang II Tahun 2024/2025 di kediamannya yang berlokasi di Kampung Baru, Kelurahan Baru Tengah, Balikpapan Barat, Rabu (23/4/2025).
Dalam sambutannya, Hj. Muliati menyampaikan ucapan terima kasih kepada para Ketua RT, tokoh masyarakat, dan warga sekitar yang hadir dalam kegiatan tersebut.
Ia menegaskan bahwa kegiatan reses ini merupakan bentuk silaturahmi sekaligus wadah untuk menjaring aspirasi warga, khususnya yang tinggal di wilayah Balikpapan Barat.
“Reses ini adalah momen penting bagi masyarakat untuk menyampaikan langsung usulan pembangunan yang dibutuhkan di lingkungan mereka,” ujarnya.
Selama pelaksanaan reses berlangsung, sejumlah aspirasi disampaikan oleh warga dalam pertemuan itu, antara lain permintaan jaringan internet gratis (Wi-Fi), perbaikan dan penambahan penerangan jalan umum, peningkatan sistem drainase, serta pemasangan pipa induk PDAM.
Kartika misalnya, perwakilan dari RT 07 Balikpapan Barat ini secara khusus mengusulkan agar pemasangan pipa induk PDAM segera direalisasikan, mengingat kebutuhan air bersih di wilayahnya cukup mendesak.
“Semua usulan itu sudah saya terima dan saya input ke dalam Sistem Informasi Pembangunan Daerah (SIPD). Saya akan mengawal dan memperjuangkannya agar bisa direalisasikan,” ucap Hj Muliati.
“Saya berharap hasil dari reses ini bisa menjadi bahan pertimbangan dalam perencanaan pembangunan daerah ke depan,” tutupnya. (adv)