Subari Soroti Menjamurnya Ritel Modern di Balikpapan Timur, Pedagang Kecil Terancam

0
17

Teka: Subari Anggota Komisi II DPRD Balikpapan.

Penasatu.com, Balikpapan – Anggota Komisi II DPRD Kota Balikpapan, Subari, menyoroti maraknya pertumbuhan ritel modern (mini market), terutama di kawasan Balikpapan Timur (Baltim).

Ia menilai keberadaan mini market yang semakin menjamur berdampak signifikan terhadap pedagang kecil atau toko kelontong di daerah tersebut.

“Sejak menjamurnya mini market di Balikpapan Timur, para pedagang kecil semakin merasakan dampaknya,” keluh Subari dalam Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan pelaku usaha ritel modern, Jumat (7/3/2025).

Menurutnya, keberadaan ritel modern di Balikpapan, khususnya di Balikpapan Timur, kurang tertata dengan baik.

Ia mencontohkan kawasan Batakan, di mana banyak mini market dari berbagai merek berdiri berdekatan, bahkan ada yang saling berseberangan di sepanjang jalan.

“Menjamurnya gerai-gerai ritel modern ini sangat dirasakan dampaknya oleh masyarakat, khususnya pelaku usaha kecil,” tambahnya.

Subari berharap ke depan, regulasi yang ada bisa lebih ketat dan benar-benar melindungi pedagang kecil.

“Kalau aturan ini tidak diperketat, maka pedagang kecil akan semakin tertinggal,” pungkasnya.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here