Tentara Itu Hebat, Satgas TMMD Kodim 0905/BPN Dapat Pujian Masyarakat Saat Perbaiki Alat Pertanian

0
27

Teks: Personel TMMD 123 Kodim 0905/BPN saat membantu memperbaiki Traktor Bajak Sawah milik warga masyarakat.(Ist)

Penasatu.com, Balikpapan – Kegiatan Tentara Manunggal Membangun Desa (TMMD) 123 Tahun 2025 yang dilaksanakan Tentara Nasional Indonesia (TNI) dan Pemerintah secara serentak bertujuan sebagai upaya percepatan terobosan pembangunan di daerah pedesaan serta sebagai langkah peningkatan infrastruktur dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Dimana kegiatan tersebut juga adalah suatu bentuk kepedulian dan kebersamaan terhadap apa saja kesulitan yang dihadapi rakyat khususnya warga masyarakat yang berada di pedesaan di wilayah Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) guna semakin memperkokoh Kemanunggalan TNI dan Rakyat.

Pun demikian yang dilaksanakan Satgas TMMD 123 Kodim 0805/BPN, selain mengerjakan kegiatan fisik infrastruktur, dan kegiatan sosial lainnya, tim Satgas TMMD juga selalu memperhatikan kesulitan warga yang berada di sekitar kawasan pelaksanaan TMMD.

Salah satunya adalah dengan membantu kesulitan warga masyarakat saat mengerjakan sawah yang kebetulan letaknya bersebelahan dengan sawah yang sedang dikerjakan personel TMMD Kodim 0805/BPN. Sehingga menjadi momen kebersamaan dalam rangka mempererat silaturahmi guna mewujudkan kemanunggalan TNI dengan Rakyat.

Seperti yang dilakukan Kapten Arm Sajoko, Pelda Mujito dan Serka Juni, anggota personel TMMD Kodim 0805/BPN ketika sedang melaksanakan pembajakan sawah di lokasi sawah TMMD, Minggu (2/2/2025) di kawasan Kelurahan Tritip, kecamatan Balikpapan Timur.

Walaupun cuaca sedang gerimis, melihat ada warga agak kerepotan memperbaiki traktor bajak sawahnya. Ketiga nya spontan langsung menyambangi untuk membantu memperbaiki salah satu warga yang sawahnya berada dilokasi sebelah sawah yang dikerjakan personel TMMD, sehingga alat milik Rustam tersebut kembali bisa dipergunakan.

Dimana saat itu, terlihat Rustam warga Gunung Binjai kelurahan Teritip sedang mengotak atik alat bajak sawah di pinggiran sawah miliknya yang nampak terlihat kesusahan. Namun berkat bantuan dari personel satgas TMMD yang langsung respek membantu dengan memperbaiki, akhirnya alat bajak sawah Rustam bisa dipergunakan lagi.

Atas kejadian ini, Rustam merasa kaget juga, ternyata selain memikul senjata Tentara juga punya keahlian memperbaiki alat bajak sawah.

“Terkejut aja, tiba-tiba disambangi bapak Tentara ketika saya sedang mengotak atik traktor bajak sawah, ternyata bapak Tentara itu hebat, alat bajak sawah saya pun bisa diperbaiki hingga alat tersebut dapat digunakan kembali,” ujar Rustam pemilik Traktor .

penulis: Eddy BPN

sumber: Kodim 0905/BPN.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here