Penasatu.com, Balikpapan – Komandan Satuan Tugas TMMD 123 Kodim 0905/BPP, Letkol Kav Muhamad Darwis, menyempatkan diri meninjau langsung kegiatan Ketahanan Pangan (Hanpangan) bersama warga di Kelurahan Teritip, Kecamatan Balikpapan Timur, Jumat (21/2/2025).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya TNI dalam mendukung ketahanan pangan nasional dengan mengedukasi masyarakat mengenai pemanfaatan lahan untuk tanaman komoditi pangan.
“TNI akan terus memberikan edukasi kepada warga dalam memanfaatkan lahan dengan menanam berbagai komoditi pangan. Saat ini, kita akan menanam padi di lahan seluas 2 hektar yang berdekatan dengan area TMMD,” ujar Letkol Kav Muhamad Darwis.
Sementara itu, Pasiter Kodim 0905/BPP Mayor Czi Eko menambahkan bahwa pihaknya akan terus mendukung program ketahanan pangan yang telah dicanangkan pemerintah. Sesuai arahan Komando Atas, mereka juga menggandeng berbagai pihak, termasuk Dinas Pertanian, untuk memastikan keberlanjutan program ini.
Romadon, Ketua Kelompok Tani (Poktan) Wilayah Gunung Binjai RT 15 Kelurahan Teritip, menyambut baik program TMMD yang memberikan ilmu baru bagi para petani setempat.
“Melalui kegiatan TMMD ini, kami mendapatkan banyak ilmu baru tentang pertanian, khususnya dalam menanam padi. Ini sebuah keberuntungan bagi kami, dan hubungan persaudaraan dengan TNI juga semakin erat,” kata Romadon.
Ia pun menegaskan bahwa ilmu yang didapat akan terus dikembangkan untuk mendukung ketahanan pangan di daerah tersebut.