Dukung Penggunaan Tepat Sasaran LPG 3 Kg, Taufik Qul Rahman Balikpapan Sambut Baik Ajakan LMP

0
47

Teks: Taufik Qulrahman, Sekertaris Komisi II DPRD kota Balikpapan.

Penasatu.com, Balikpapan – Sekretaris Komisi II DPRD Kota Balikpapan, Taufik Qul Rahman, menyambut positif ajakan salah satu Lembaga Pemasyarakatan (LMP) di Balikpapan Utara yang menyerukan agar warga mampu tidak menggunakan LPG 3 Kg yang diperuntukkan bagi masyarakat miskin.

“Ajakan tersebut luar biasa dan sangat bagus,” ujar Taufik usai menghadiri upacara peringatan HUT ke-128 Kota Balikpapan di BSCC Dome, Senin (10/2/2025).

Taufik menambahkan bahwa hingga kini masyarakat masih mengalami kesulitan mendapatkan LPG 3 Kg. Ia pun mendukung penuh gerakan ini agar gas bersubsidi benar-benar tepat sasaran, hanya digunakan oleh warga kurang mampu.

“Jika memang ingin diterapkan aturan bahwa LPG 3 Kg hanya untuk masyarakat miskin, sebaiknya dimulai dari sekarang,” tegasnya.

Menurutnya, pemerintah harus segera bergerak dengan membuat regulasi yang jelas mengenai kriteria masyarakat yang berhak menggunakan LPG bersubsidi.

“Pemerintah perlu mengatur regulasi agar distribusi LPG 3 Kg lebih tepat sasaran,” ujarnya.

“Selain itu, pemerintah juga harus serius dalam menangani persoalan elpiji 3 kg ini, karena kalau pemerintah bisa serius, elpiji 3 kg akan bisa tepat sasaran,” pungkasnya.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here