Pj Gubernur Kaltim Luncurkan Gerakan Gemar Menanam dan Taman Tanaman Produktif di PPU

0
17

Foto, dok.DiskominfoPPU

Penajam,Penasaru.com – Penjabat (Pj) Gubernur Kalimantan Timur, Akmal Malik, resmi meluncurkan dua inisiatif lingkungan di Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU), yaitu Gerakan Gemar Menanam dan Taman Tanaman Produktif pada Senin, 11 November 2024. Acara tersebut berlangsung di depan Alun-Alun Penyembolum PPU, dihadiri oleh berbagai pihak terkait, termasuk Pj. Bupati PPU, Zainal Arifin, serta para pejabat daerah.

Gerakan Gemar Menanam yang dicanangkan oleh Pj. Bupati PPU bertujuan untuk menumbuhkan rasa cinta terhadap lingkungan sejak usia dini, khususnya di kalangan pelajar SD dan SMP. Melalui gerakan ini, diharapkan siswa-siswi dapat memperluas pengetahuan mereka tentang pentingnya merawat alam serta belajar mengenai siklus hidup tumbuhan, kebutuhan air, dan matahari, selain juga melatih keterampilan sosial seperti kerjasama, tanggung jawab, dan disiplin.

Selain Gerakan Gemar Menanam, diluncurkan juga Taman Tanaman Produktif, sebuah inisiatif yang mengajak masyarakat untuk memanfaatkan lahan kosong, pekarangan rumah, hingga pot tanaman untuk menanam berbagai jenis tanaman yang dapat memberikan manfaat. Inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan ketahanan pangan serta menciptakan lingkungan yang lebih hijau dan asri.

Pada kesempatan tersebut, Pj. Gubernur Akmal Malik secara simbolis menyerahkan bibit tanaman kepada perwakilan penerima, yang terdiri dari Lurah Nenang, Kepala Desa Giri Purwa, Kepala SDN 005 Babulu, dan Kepala SMPN 22 PPU. Sebagai bagian dari program lingkungan ini, Pj. Gubernur juga menyerahkan bantuan kendaraan operasional roda tiga untuk pengangkut sampah, sebanyak enam unit, yang akan digunakan untuk mendukung pengelolaan sampah di berbagai kelurahan dan desa. Kendaraan tersebut merupakan hibah dari Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) Tahun 2024.

Acara ini juga dihadiri oleh Direktur Perbenihan Tanaman Hutan Ditjen PDASRH Kementerian Kehutanan, Nurul Iftitah, Ketua TP-PKK Kabupaten PPU, Sri Kusuma Winahyu, serta para pejabat setempat dan tokoh masyarakat. Kegiatan ini turut disemarakkan oleh kehadiran Kaka Slank yang juga hadir sebagai Brand Ambassador Komunitas Vespa Listrik “Electricco Riding Club” (ERC) – Elders Jakarta.

Dengan adanya gerakan ini, diharapkan masyarakat PPU dapat semakin peduli terhadap lingkungan dan mulai menerapkan kebiasaan menanam serta menjaga kebersihan sejak dini.(*)

Sumber: penajamkab.go.id

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here