Dihadapan Masyarakat PPU, Hamdam Basir Teken Kontrak Politik Janjikan Rp1 Miliar per Desa/Kelurahan

0
203

Hamdam Basir: Setiap RT akan dialokasikan dana 100 hingga 300 juta rupiah per tahun.

Penajam, Penasatu.com – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Penajam Paser Utara (PPU) nomor urut 4, Hamdam-Basir, menegaskan komitmennya kepada masyarakat melalui penandatanganan kontrak politik. Dalam kontrak tersebut, Hamdam Basir berjanji untuk mengalokasikan anggaran besar bagi setiap desa dan kelurahan jika terpilih pada Pilkada mendatang.

Dalam acara yang digelar bersama masyarakat tersebut, Hamdam Basir menyampaikan kesiapannya untuk mundur dari jabatannya jika program yang dijanjikan tidak terealisasi sesuai dengan rencana. Salah satu program andalan mereka adalah mengalokasikan anggaran sebesar Rp 1 miliar per desa atau kelurahan setiap tahunnya.

Tidak hanya itu, Hamdam Basir juga menyatakan bahwa setiap Rukun Tetangga (RT) akan menerima alokasi anggaran antara Rp 100 hingga Rp 300 juta per tahun. Selain itu, kelompok dasawisma akan mendapatkan bantuan berkisar Rp 5 hingga Rp 10 juta per tahun. Langkah ini diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan dan kualitas hidup masyarakat di setiap lapisan.

Juru bicara Tim Pemenangan Hamdam Basir, Mujahid, menegaskan bahwa komitmen tersebut merupakan bentuk nyata dari kesungguhan pasangan calon nomor urut 4 untuk membangun daerah yang sering disebut “Serambi Nusantara” ini. “Kami sangat yakin bahwa kemenangan di tanggal 27 November nanti akan menjadi momentum penting untuk mewujudkan janji-janji ini,” ungkap Mujahid.

Lebih lanjut, Mujahid menekankan bahwa anggaran untuk program-program tersebut sudah tersedia dan cukup untuk memenuhi kebutuhan masyarakat. “Ini bukan sekadar soal ada atau tidaknya anggaran, tapi bagaimana anggaran itu digunakan dengan bijak dan berpihak kepada masyarakat,” jelasnya.

Komitmen ini, menurut tim pemenangan, adalah upaya pasangan Hamdam-Basir untuk memastikan anggaran digunakan secara tepat dan langsung menyentuh kehidupan masyarakat. Dengan langkah ini, mereka berharap mampu mendapatkan kepercayaan dari pemilih menjelang hari pemungutan suara.

Sebagai salah satu pasangan yang diunggulkan, Hamdam-Basir berambisi menciptakan perubahan signifikan dan berkelanjutan di Penajam Paser Utara. Melalui kontrak politik ini, mereka berharap dapat menunjukkan keseriusan dalam memperjuangkan aspirasi rakyat dan membangun daerah dengan kebijakan yang berpihak pada masyarakat bawah.(*)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here