Pastikan Lingkungan Bersih dan Indah, Warga BDS 2 Gelar Kerja Bakti

0
230

Balikpapan, Penasatu.com – Kebersihan dan keindahan lingkungan serta kekompakan menjadi salah satu prioritas warga Perumahan Bukit Damai Sentosa (Perum- BDS)2, kelurahan Sungainangka Balikpapan Selatan.

Salah satu kegiatan yang bisa mewujudkan keinginan tersebut salah satunya dengan kegiatan Gotong royong dan kerja bakti membersihkan dan memperindah lingkungan.

Seperti yang dilaksanakan pada, Minggu (26/11/2023) dimana sejak pukul 7.00 warga masyarakat yang diinisiasi Forum RT dan Pengurus RT 25 dan 36 sudah berkumpul di Jalan Nuri 3 RT 25, Perum BDS 2 guna melaksanakan kerja bakti membersihkan taman dan pembuatan gapura.

Kegiatan kerja bakti dibagi menjadi dua tempat yaitu , membersihkan saluran di Bendali sekaligus taman gapura utama dan pendirian Gapura di Jalan Nuri 3 RT 25.

Hadir bersama warga, Danramil 0905/03 Baltimselkot, Kapten Ctp Purnomo, Ketua LPM Sungainangka Perlindungan Sihotang, CEO Permata Abadi Group yang juga Ketua DPD Partai NasDem kota Balikpapan, Ir.H.Ahmad Basir, Ketua Forum RT BDS 2 , Eddy Supardy, ketua RT se BDS2 serta tokoh masyarakat sekitar.

Sanjoyo, koordinator kegiatan mengatakan, ini merupakan kegiatan rutin yang dilakukan setiap bulan oleh Forum bersama pengurus RT dan warga masyarakat dalam membersihkan dan mempercantik lingkungan.

“Kegiatan ini memang rutin kami laksanakan setiap bulanya, adapun dana didapat dari donasi warga dan sponsor,” ujarnya.

Lanjutnya, misal untuk pembuatan Gapura di lingkungan RT 25 adalah merupakan donasi warga dan bantuan dari Bapak H Ahmad Basir atau AHB, dimana direncanakan semua jalan masuk dilingkungan RT 25 akan dibangun gapura.

” Ada 7 jalan masuk di RT 25, mulai dari Jalan Nuri 1 sampai Nuri 7, semua akan dibuatkan gapura. Sementara yang sudah ada gapura di Nuri 7 dan masih dalam pembuatan saat ini di Nuri 3 dan 6,” bebernya.

Sementara, Ketua Forum, Eddy Supardy mengatakan, kami imbau kepada masyarakat yang masih kurang peduli dengan kebersihan diminta untuk selalu membuang sampah pada tempatnya. Pasalnya, saat kerja bakti membersihkan taman di Gapura Utama masuk Perum BDS 2 masih didapati sampah yang ditinggalkan warga masyarakat disembarang tempat.

“Kami imbau masyarakat untuk membuang sampah pada tempatnya, jangan meletakkan kresek sampah di sembarangan tempat.apalagi di sekitar taman pintu masuk perumahan, karena sangat tidak elok dilihat,” ujar eddy.

Diketahui, pada pelaksanaan kerja bakti Ketua RT 36 Sutejo saat memotong rumput masih mendapati kresek sampah yang dibuang warga ditaman dan samping Pos Utama.(eds)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here