Balikpapan, Penasatu.com – Tumpukan pipa gas untuk pengerjaan proyek strategis Nasional yang dikerjakan melalui Perusahaan Gas Negara (PGN) Solution di turunan Muara Rapak mendapat keluhan dari sejumlah masyarakat yang melintas.
Bukan itu saja, rencana rekayasa lalu lintas yang akan dilaksanakan Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Balikpapan juga ikut tertunda.
Menanggapi keluhan itu, anggota Komisi III DPRD Kota Balikpapan Syukri Wahid meminta agar pipa gas tersebut untuk dipindahkan ketempat yang lebih aman. Sehingga tidak mengganggu pengguna jalan.
“Kita minta agar pipa gas yang berseliweran di Muara Rapak agar diletakan di tempat yang lebih aman,” ucap Syukri, Selasa (7/3/2023).
Syukri menuturkan, meskipun pemasangan pipa di area Stasiun Pengisian Bahan Bakar Gas (SPBG), maka sebaiknya tidak diletakan di pinggir jalan. Karena bisa saja menyebabkan kecelakaan, seperti yang terjadi di daerah Samboja.
“Jadi kami minta agar pipa gas yang berada di pinggir jalan untuk segera dipindahkan ketempat yang lebih aman,” katanya.
“Carilah tempat yang lain untuk menaruh pipa gas itu..jangan ditaruh di jalan yang baru saja di bangun dengan dana APBD,” tutup Syukri.(*)