Warga Hanyut di Sungai Manggar, Brimob Polda Kaltim Kerahkan Personel Bantu Pencarian

0
229

Keterangan foto, Personel Tim Respons Bencana Satbrimob Polda Kaltim saat berada di lokasi pencarian.

Balikpapan, Penasatu.com – Warga Kelurahan Manggar Baru, tepatnya di kawasan RT 31 jembatan Manggar Sari, Balikpapan Timur tiba-tiba heboh.

Pasalnya dua bocah yang tengah asyik berenang berteriak meminta tolong kepada warga sekitar lantaran temannya tenggelam.

Bocah perempuan yang diketahui bernama Q (13) itu dilaporkan tenggelam, Sabtu (18/2/2023) sekitar pukul 15.45 Wita.

Mendengar adanya korban tenggelam di Sungai Manggar, Balikpapan Timur, Tim Respons Bencana Satbrimob Polda Kaltim langsung menuju ke tempat kejadian. Tempat kejadian berada di Sungai Jembatan Manggar Sari, Balikpapan.

Dansat Brimob Polda Kaltim Kombes Pol. Andy Rifai, SIK, MH mengatakan pihaknya turun untuk membantu tim SAR dan masyarakat untuk melakukan pencarian korban.

“Satu regu tim Respons Bencana Brimob Polda Kaltin. Kalau kita di sini membantu masyarakat mencari korban yang hanyut terbawa arus sungai ke laut bersama-sama dari pihak kewilayahan dalam hal ini Polsek Balikpapan Timur, terus ada rekan-rekan kita Basarnas juga Relawan dan lainnya,” ucap Kombes Andy Rifai saat ditemui. Minggu, (19/2/2023).

Adapun kata Andy Rifai, sejumlah peralatan pencarian sudah dipersiapkan, kemudian dari Basarnas juga ada dan masih banyak dari tim gabungan lainnya.

“Kondisi arus air deras ada sedikit kendala, mudah-mudahan cepat ditemukan. Kami terus memantau perkembangan,” tutur Andy Rifai.

Tim SAR gabungan menemukan remaja yang terseret arus sungai Manggar Sari dalam keadaan meninggal dunia, pada Sabtu 18 Februari 2023 malam, sekitar pukul 22.15 WITA.

Korban yang duduk di kelas 7 ini ditemukan saat kondisi air tengah dalam posisi surut terendah.

Korban berusia 13 tahun ini ditemukan tak jauh dari lokasi tempatnya dilaporkan hilang.

“Korban ditemukan tak jauh dari lokasinya terseret arus dalam keadaan meninggal dunia. Selanjutnya korban langsung dibawa ke rumah duka,” tutup kombes Andy Rifai.(**)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here